Sukses


PSS Giatkan Uji Coba Mulai Pekan Depan

Bola.com, Sleman - Skuat PSS Sleman kembali dari pemusatan latihan di Jakarta. Mereka bersiap menyambut Liga 1 2020. Kini, anak asuh Eduardo Perez itu segera memasuki tahap program uji coba.

PSS masih punya waktu dua pekan lagi sebelum Liga 1 bergulir. Yevhen Bokhasvili dan kawan-kawan harus mematangkan materi latihan dalam uji coba resmi.

Rencananya, pekan depan PSS sudah ditunggu sejumlah tim untuk menjajal kemampuan mereka. Persib Bandung dan Persipura dikabarkan akan menjadi lawan uji coba tim Elang Jawa.

Plt. manajer PSS, M. Eksan mengatakan, tim pelatih meminta laga uji coba dengan sesama tim Liga 1. Hal ini untuk mengukur kualitas permainan dan kedalaman skuat PSS Sleman.

"Untuk waktunya sedang kami bahas, yang pasti pelatih meminta uji coba pekan depan. Di tanggal 17 dan 22 Februari, setelah itu masuk ke persiapan akhir," terangnya, Selasa (11/2/2020).

Sumber

2 dari 2 halaman

Bertanding di Maguwoharjo

Seluruh laga uji coba PSS Sleman akan dihelat di kandang sendiri, Stadion Maguwoharjo. Tim pelatih PSS ingin pemain kembali merasakan atmosfer Maguwoharjo setelah dua pekan latihan di Jakarta.

Seperti diketahui, PSS menjalani pemusatan latihan di Jakarta sekitar 20 hari. Pemusatan latihan di luar Sleman itu digelar menyusul adanya protes keras suporter terkait kondisi tim, termasuk pergantian pelatih dari Seto Nurdiyantoro ke Eduardo Perez.

"Latihan di Jakarta kemarin sudah maksimal, sehingga uji coba di Sleman sudah cukup. Takutnya ada risiko pemain cedera, di saat kompetisi tinggal menghitung hari," ujarnya.

Video Populer

Foto Populer