Sukses


Dedi Kusnandar Berikan Dukungan kepada Wander Luiz via Telepon

Bola.com, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Dedi Kusnandar, berharap striker asing timnya, Wander Luiz, segera pulih setelah dinyatakan positif virus Corona COVID-19 usai menjalani tes kesehatan di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Kamis (26/3/2020).

"Kemarin saya telepon dia, keadaanya baik-baik saja. Saya berharap dia cepat sembuh. Bukan hanya buat Luiz, tapi semua yang terkena virus Corona. Semoga cepat sembuh," ujar Dedi Kusnandar saat dihubungi Kamis (2/4/2020).

Pemain yang akrab disapa Dado ini pun berharap situasi saat ini cepat pulih dan normal kembali seperti semula sehingga segala kegiatan kembali berjalan, termasuk kompetisi di Indonesia.

Pemain bernomor punggung 11 di Persib Bandung ini mengaku tetap menjalani latihan di rumah sesuai dengan program yang diberikan tim pelatih.

"Kami sudah diberikan program juga dari pelatih dengan latihan di rumah, latihannya semacam online gitu. Pasti beda, tapi tetap jalan," jelas Dado.

Dengan latihan di rumah dan di lapangan langsung tentu lanjut Dado ada sedikit yang berbeda. Namun, yang penting kondisi fisik tetap terjaga.

"Biasa latihan bareng, sekarang harus dijalani sendiri, tapi itu sudah kebutuhan kami sebagai pemain dan harus dilakukan, beda suasana saja karena banyak dilakukan sendiri," ujar Dedi Kusnandar.

Video

2 dari 2 halaman

Berkumpul Bersama Keluarga

Selain menjalani latihan sendiri di rumah, Dedi Kusnandar mengaku lebih banyak kumpul bersama keluarga di kawasan Jatinangor, Sumedang.

"Sekarang lagi di rumah terus, jadi banyak sama keluarga. Kadang mengerjakan sesuatu di rumah. Semuanya di rumah saja," ungkap Dado.

Persib memang diliburkan dari latihan rutinitas setelah PSSI memutuskan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 dihentikan sementara karena mewabahnya virus Corona.

Video Populer

Foto Populer