VIDEO: Arema FC, Persib, dan Para Pemain di Shopee Liga 1 2020 yang Kena Sanksi Komdis PSSI

VIDEO: Arema FC, Persib, dan Para Pemain di Shopee Liga 1 2020 yang Kena Sanksi Komdis PSSI

- PSSI telah mengumumkan kepada publik hasil sidang Komisi Disiplin atau Komdis PSSI yang berlangsung pada 13 Maret pada Kamis (2/4/2020). Arema FC menjadi tim dengan denda terbesar mencapai Rp100 juta. Klub lainnya yang juga kena adalah Persib Bandung. Siapa saja pemain di Shopee Liga 1 2020 yang kena sanksi?

Berikut hasil lengkap sidang Komdis PSSI, 13 Maret 2020:

1. Pelatih Arema FC, Sdr. Roberto Mario Carlos Gomez

- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020

- Pertandingan: PS Tira vs Arema FC

- Tanggal kejadian: 2 Maret 2020

- Jenis pelanggaran: Protes berlebihan kepada wasit cadangan

- Hukuman: Teguran keras

2. Ofisial Arema FC, Sdr. Charis Yulianto

- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020

- Pertandingan: PS Tira vs Arema FC

- Tanggal kejadian: 2 Maret 2020

- Jenis pelanggaran: Protes berlebihan kepada wasit cadangan

- Hukuman: Teguran keras

3. Pemain Persipura Jayapura, Sdr. Arthur Cunha Da Rocha

- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020

- Pertandingan: Borneo FC vs Persipura Jayapura

- Tanggal kejadian: 7 Maret 2020

- Jenis pelanggaran: Melakukan tindakan tidak sportif dan melanggar Fair Play

- Hukuman: Larangan bermain 1 (satu) pertandingan dan denda Rp. 10.000.000

4. Pemain Persela Lamongan, Sdr. Gabriel Do Carmo

- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020

- Pertandingan: Persela Lamongan vs PSIS Semarang

- Tanggal kejadian: 7 Maret 2020

- Jenis pelanggaran: Melakukan tindakan tidak sportif dan melanggar Fair Play

- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 20.000.000

5. Arema FC

- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020

- Pertandingan: Arema FC vs Persib Bandung

- Tanggal kejadian: 8 Maret 2020

- Jenis pelanggaran: 5 kartu kuning dalam satu pertandingan

- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

6. Arema FC

- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020

- Pertandingan: Arema FC vs Persib Bandung

- Tanggal kejadian: 8 Maret 2020

- Jenis pelanggaran: Suporter melakukan pelemparan botol ke dalam lapangan & masuknya suporter ke dalam lapangan

- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

7. Pemain Persipura Jayapura, Sdr. Israel Wamiau

- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020

- Pertandingan: Persipura Jayapura vs PSIS Semarang

- Tanggal kejadian: 1 Maret 2020

- Jenis pelanggaran: Menendang pemain lawan

- Hukuman: Larangan bermain 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 10.000.000

8. Panitia Pelaksana Pertandingan Persib Bandung

- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020

- Pertandingan: Persib Bandung vs Persela Lamongan

- Tanggal kejadian: 1 Maret 2020

- Jenis pelanggaran: supporter Persib Bandung masuk ke area lapangan

- Hukuman: Denda Rp. 30.000.000

Video di atas memperlihatkan saat pertandingan apa saja Arema FC, Persib, dan pemain-pemain di Shopee Liga 1 2020 melakukan pelanggaran sehingga kena sanksi dari Komdis PSSI.

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 03 April 2020, 17:35 WIB

Video Terkait

Spotlights