Sukses


Tak Dapat Izin Lapangan, Latihan Kiper Arema Batal

Bola.com, Malang - Program latihan bersama kiper Arema FC harusnya berlanjut Sabtu (13/6/2020) di lapangan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Namun rencana itu batal. Mereka tidak dapat izin dari pengelola lapangan.

Karena saat pagi sampai siang hari, lapangan sedang dalam perawatan. Kiper Arema berencana latihan mulai pukul 09.00. Pelatih kiper Felipe Americo memilih latihan siang agar pemainnya dapat tambahan latihan fisik.

Untungnya informasi pembatalan latihan ini disampaikan malam hari sebelum latihan. Sehingga pemain tidak terlanjur berangkat ke lapangan. “Latihan cancel karena tidak bisa pakai lapangan,” kata pelatih kiper asal Brasil itu.

Sebenarnya latihan sebelumnya pada Senin (7/6/2020) lalu, jalannya latihan kiper Arema sempat ditegur pengurus lapangan. Tapi mereka tetap diijinkan latihan karena pindah di belakang gawang.

“Hari ini sebenarnya saya sudah izin tidak ikut latihan karena ada acara mendadak. Tapi latihannya batal. Mungkin Senin (15/6/2020) latihan lagi tapi cari lapangan lain,” kata kiper muda Arema, Andriyas Francisco.

Sebenarnya kiper Arema bisa latihan di lapangan UMM pada sore hari. Namun latihan sore dinilai kurang memberikan tambahan fisik karena cuaca agak teduh.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Teguh Amiruddin

Sebagai gantinya, Felipe memberikan program latihan individu kepada pemainnya. Dia berharap semua kiper tim melanjutkan latihan sendiri agar mereka tidak dihinggapi kejenuhan lagi di rumah.

Khususnya kiper utama Teguh Amiruddin, sebenarnya dia sangat berharap bisa latihan. Karena kiper 26 tahun ini anya bisa ikut latihan di akhir pekan. Mengingat jebolan Akademi Arema ini di hari biasa bertugas sebagai anggota TNI di Pomdam V Brawijaya, Surabaya.

“Saya hanya bisa ikut latihan akhir pekan. Tapi kalau hari biasa saya jaga kondisi di lapangan depan kantor dengan pemain profesional yang juga anggota TNI. Seperti Ahmad Nufiandani (PS Tira) dan lainnya,” kata Teguh.

Video Populer

Foto Populer