Sukses


Piala AFF 2020 Terancam Mundur Setahun

Bola.com, Hanoi - Komite Darurat Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) mengusulkan pemindahan jadwal Piala AFF tahun ini ke 2021. Keputusan itu didapat dalam pertemuan pejabat AFF virtual yang digelar Senin (27/7/2020).

Pertemuan tersebut dipimpin oleh Presiden AFF, Khiev Sameth, dan sejumlah anggota dewan termasuk Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF), Tran Quoc Tuan. Rapat tersebut membahas rencana menggelar Piala AFF sesuai rencana di tengah pandemi COVID-19.

Berdasarkan evaluasi dan situasi pandemi di negara-negara Asia Tenggara, Komite Darurat mengatakan kondisi belum akan kondusif sampai akhir tahun ini. Sehingga, Piala AFF kemungkinan besar tidak dapat berlangsung sesuai jadwal.

Komite Darurat menyarankan untuk menunda Piala AFF ke 2021. Akan tetapi, tahun depan akan ada banyak agenda olahraga yang membuat Komite Darurat masih akan mencari solusi terbaik.

"Komite Darurat akan terus berdiskusi untuk menemukan keputusan final," tegas Tran Quoc Tuan seperti dikutip VN Express, Selasa (28/7/2020).

Sesuai jadwal, Piala AFF 2020 rencananya digelar pada 23 November sampai 31 Desember. Format pertandingan masih serupa dengan edisi 2018 yakni semua tim akan bermain kandang dan tandang dari penyisihan grup sampai final.

Nasib Piala AFF 2020 akan diputuskan dalam rapat lanjutan Komite Darurat. Rapat tersebut rencananya bakal digelar pada 30 Juli mendatang.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Keputusan Terbaik

Rencana menunda Piala AFF ke 2021 sejatinya sudah tepat. Hal itu sesuai dengan situasi negara-negara Asia Tenggara yang masih berjuang memerangi pandemi virus corona.

Apalagi adanya ancaman dari gelombang kedua COVID-19 yang siap mengancam. Tentu saja terlalu beresiko untuk memaksakan Piala AFF digelar tahun ini.

Namun, tak bisa dimungkiri tentu saja kalender olahraga pada 2021 bakal padat. Contohnya adalah Olimpiade, Piala Eropa, hingga turnamen lain yang mengalami pemunduran jadwal.

Sumber: VN Express

Video Populer

Foto Populer