Sukses


PSM Tidak Kunjung Latihan dan Diragukan Ikuti Shopee Liga 1, Ini Kata PT LIB

Bola.com, Jakarta - Situasi di PSM Makassar cukup mumet. Hingga tiga pekan menjelang digulirkannya kembali Shopee Liga 1 2020, tim berjulukan Pasukan Ramang tersebut tidak kunjung menggelar persiapan. Belum ada tanda-tanda Wiljan Pluim dan kawan-kawan akan kembali memulai latihan.

PSM Makassar begitu tertinggal dibanding tim lain. Pasukan Ramang menjadi satu-satunya klub yang belum melaksanakan latihan. Tim kebanggaan The Macz Man ini bahkan baru melangsungkan tes swab pada 4 September 2020. Mirisnya, pemeriksaan kesehatan itu hanya dihadiri oleh 13 pemain.

Belakangan, isu tidak sedap muncul. Chief Operating Officer (CEO) PSM Makassar, Munafri Arifuddin dikabarkan mundur. Konsentrasi pria berusia 44 tahun itu memang terpecah setelah maju sebagai calon Walikota Makassar untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 9 Desember 2020.

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, mengaku tidak tahu mengapa PSM Makassar amat terlambat memulai persiapan. Pasukan Ramang diharapkannya dapat segera menggelar latihan mengingat lanjutan kompetisi makin dekat.

"Soal PSM Makassar belum latihan, memang belum ada komunikasi dengan kami. Masing-masing klub punya program. Kalau secara komunikasi, memang ada soal administrasi memang jalan terus. Soal latihan, kami tidak ikut campur. Mudah-mudahan dalam waktu dekat mereka akan melakukan latihan," imbuh Lukita pada konferensi pers lanjutan Shopee Liga 1, Jumat (11/9/2020).

Video

2 dari 2 halaman

PSM Tarik Diri dari Kompetisi? Begini Kata PT LIB

Sejumlah spekulasi pun lahir gara-gara kondisi PSM Makassar yang seolah terbengkalai seperti saat ini. Pasukan Ramang diduga akan menarik diri dari kompetisi atau tidak serius menatap Shopee Liga 1.

Hanya saja, Lukita memastikan, PSM Makassar masih menjadi bagian dari lanjutan Shopee Liga 1 yang akan dilanjutkan pada 1 Oktober 2020.

"Tentunya, kami harus bertanya lagi. Wartawan boleh tanya ke PSM Makassar langsung. Yang jelas tidak ada konfirmasi apapun terkait ketidakikutsertaan PSM Makassar di Shopee Liga 1. Jadi, seluruh klub saya kira komitmen untuk tampil di Shopee Liga 1," jelas Lukita.

Video Populer

Foto Populer