Sukses


2 Bek Persipura Sebut Penundaan Shopee Liga 1 Berpengaruh pada Kondisi Pemain

Bola.com, Jakarta - Dua bek Persipura, Ricardo Salampesy dan Valentino Telaubun memiliki kesamaan pendapat terkait penundaan Shopee Liga 1 2020. Menurut mereka, penundaan kompetisi itu membuat semuanya kacau, termasuk persiapan tim.

Persipura meliburkan tim selama empat hari dan akan kembali berlatih pada awal pekan depan.

"Sangat berpengaruh, atmosfer pertandingan tiba-tiba redup karena harus libur lagi. Semoga tidak ditunda lagi. 2020 Tahun yang sulit untuk semua. Sepak bola juga turut merasakan dampaknya. Harapannya semoga semua bisa berjalan normal lagi seperti sedia kala," kata Ricardo kepada Bola.com, Kamis (8/10/2020).

Hal senada diungkapkan Valentino. Ia menyebut penundaan kompetisi membuat kecewa semua insan sepak bola di Indonesia terutama klub-klub yang sudah menyiapkan diri jauh-jauh hari.

Namun, sebagai warga negara yang baik, menurut Valentino, pemain harus mematuhi keputusan pihak berwenang. 

"Semua tim sudah melakukan persiapan untuk melanjutkan pekan ke-4. Namun tiba-tiba ada keputusan Liga 1 ditunda lagi. Tapi, sebagai warga negara yang baik dan saya patuh terhadap aturan yang dibuat oleh pemerintah," tuturnya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Klub Waspada

Hingga saat ini, Polri belum mengeluarkan pernyataan apapun terkait pemberian izin untuk lanjutan Shopee Liga 1. Sementara, PSSI baru mengeluarkan pernyataan, tetapi sebatas harapan agar liga bisa diputar pada November.

Di sisi lain, klub-klub Indonesia juga semakin waspada karena sudah ada beberapa tim yang mengonfirmasi pemainnya positif COVID-19.

Terbaru, gelandang asing Arema, Bruno Smith, kembali positif. Padahal, dia sudah menjalin kontak dengan banyak orang karena mengikuti latihan.

Video Populer

Foto Populer