Sukses


Alokasi Dana dari Pemprov Sumsel untuk Piala Dunia U-20 Sudah Terkumpul Rp56 Miliar

Bola.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan telah mengumpulkan alokasi dana untuk Piala Dunia U-20 2021 sebanyak Rp56 miliar. Jumlah tersebut kemungkinan masih bisa bertambah.

Beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Sumsel masih akan ikut andil dalam persiapan Piala Dunia U-20. Oleh karena itu, jumlah dana akan bertambah dalam waktu dekat.

"Total sementara Rp56 miliar, ini update terbarunya. Kemungkinan masih bisa bertambah lagi," Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Selatan Yusuf Wibowo di Palembang, Senin (12/10/2020).

"Bukan hanya dari sisi anggaran, untuk persiapan lain terus kami lakukan seperti kepanitiaan yang sudah tiga kali dilakukan revisi SK, dan rapat-rapat hampir 22 kali," sambungnya.

Sejauh ini, Pemprov Sumsel fokus membenahi sektor infratsruktur, termasuk soal rumput lapangan. Disebutkan, progres sudah mencapai 75 persen.

Percepatan penyelesaian renovasi insfrastruktur Stadion Jakabaring Palembang dilakukan sebelum tim verifikator FIFA datang dan meminta laporan agar Piala Dunia U-20 Indonesia 2021 berjalan tanpa kendala berarti.

 

Video

2 dari 2 halaman

Enam Stadion

FIFA telah memutuskan bahwa Indonesia akan jadi Piala Dunia U-20. Sedianya, turnamen ini digelar 2020, namun ditunda setahun karena pandemi virus corona.

PSSI telah mengusulkan enam stadion untuk dijadikan penyelenggara Piala Dunia U-20 ke FIFA. Berikut ini daftarnya:

Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta);

Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang);

Stadion Si Jalak Harupat (Bandung);

Stadion Manahan (Solo);

Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya) dan;

Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar).

Sumber: Antaranews

Video Populer

Foto Populer