Sukses


Prediksi Timnas Indonesia U-19 Vs Makedonia Utara: Ayo, Menang Lagi

Bola.com, Split - Timnas Indonesia U-19 akan kembali menghadapi Makedonia Utara pada laga uji coba yang digelar di Stadion NK Uskok Klis, Split, Rabu (14/10/2020) malam WIB. Laga ini menjadi momentum buat pasukan Shin Tae-yong untuk melanjutkan tren positif.

Timnas Indonesia U-19 pada pertandingan sebelumnya meraih kemenangan 4-1 atas Makedonia Utara. Hasil ini menjadi lanjutan tren positif di mana Timnas U-19 mampu meraih tiga kemenangan beruntun.

Meski demikian, Timnas U-19 tak bisa memandang sebelah mata kekuatan Makedonia Utara. Besar kemungkinan lawan bakal melakukan sejumlah perubahan saat menghadapi Witan Sulaeman dkk.

Sementara itu, pelatih Shin Tae-yong diyakini masih akan mengandalkan skema 4-4-2. Pelatih asal Korea Selatan itu diyakini tak akan melakukan perubahan susunan pemain secara ekstrem.

Di lini belakang, Shin Tae-yong masih akan mengandalkan duet Rizky Ridho dan Elkan Baggott yang gemilang di jantung pertahanan Timnas Indonesia U-19. Sementara itu, Bagas Kaffa akan menjadi bek kanan, sedangkan Pratama Arhan diplot sebagai bek kiri.

Witan Sulaeman diyakini masih akan dipercaya menjadi gelandang sayap kanan, sedangkan Imam Zakiri bakal dipercaya menjadi sayap kiri. Pergerakan keduanya akan dibantu duet Brylian Aldama dan David Maulana sebagai motor serangan.

Adapun di posisi depan, Shin Tae-yong diyakini akan memasang Jack Brown yang pada pertemuan sebelumnya mencetak dua gol. Jack Brown bakal menemani Irfan Jauhari yang membuat keduanya berpotensi menjadi duet maut.

Makedonia Utara kemungkinan besar bakal melakukan pendekatan yang berbeda terhadap Timnas Indonesia U-19. Pelatih Shkumbin Arslani sudah mengetahui kualitas para pemain Timnas U-19 yang membuatnya berpotensi melakukan pressing ketat hingga strategi man to man marking.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-19 (4-4-2): Adi Satryo (kiper), Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Elkan Baggott, Pratama Arhan (belakang), Witan Sulaeman, David Maulana, Brylian Aldama, Imam Zakiri(tengah), Irfan Jauhari, Jack Brown (depan)

Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan)

Video Populer

Foto Populer