Sukses


3 Evaluasi Shin Tae-yong Setelah Timnas Indonesia U-19 Pesta Gol ke Gawang Hajduk Split

Bola.com, Split - Timnas Indonesia U-19 meraih kemenangan telak 4-0 atas Hajduk Split pada laga uji coba di Stadion Sloga Mravince, Split, Selasa (20/10/2020) sore WIB. Meski demikian, pelatih Shin Tae-yong, menyebut masih ada sejumlah aspek yang perlu ditingkatkan dari permainan timnya.

Timnas Indonesia U-19 tampil agresif sejak peluit awal babak pertama. Kerasnya pertandingan membuat terjadi dua tendangan penalti untuk Timnas Indonesia U-19 dan dua kartu merah untuk pemain Hajduk Split.

Timnas Indonesia U-19 akhirnya berhasil meraih kemenangan berkat gol Bagas Kaffa(19'), Pratama Arhan (48'-penalti), Beckham Putra (53'-penalti), dan Jack Brown (78'). Pelatih Shin Tae-yong menyebut ada tiga aspek yang masih perlu ditingkatkan.

Pelatih asal Korea Selatan itu menyoroti pergerakan tanpa bola yang dilakukan pemain. Selain itu, Shin Tae-yong juga berharap para pemain memperbaiki kualitas passing dan proses transisi.

"Beberapa hal yang harus ditingkatkan para pemain adalah pergerakan tanpa bola. Passing timing juga masih perlu diperbaiki. Kami harus lebih detail lagi," kata Shin Tae-yong seperti dikutip dari PSSI TV, Rabu (21/10/2020).

"Selain itu balance defense saat transisi juga harus lebih dipercepat lagi. Namun, walaupun masih ada perkembangan, tim ini terus berkembang menjadi lebih baik," ujar Shin Tae-yong.

Statistik mencatat, Timnas U-19 tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 59 persen. Selain itu, Witan Sulaeman dkk melepaskan 24 tembakan percobaan yang 14 di antaranya tepat sasaran.

Laga melawan Hajduk Split menjadi uji coba ke-11 yang dilakukan Timnas Indonesia U-19 pada pemusatan latihan di Kroasia. Secara keseluruhan, pasukan Shin Tae-yong meraih lima kemenangan, tiga hasil imbang, dan tiga kali kalah.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Tunggu Lawan

Seluruh evaluasi yang harus dilakukan di Timnas Indonesia U-19 bisa terlihat hasilnya pada laga uji coba selanjutnya. Seperti diketahui, Timnas U-19 masih memiliki dua laga uji coba yang tersisa.

Namun, saat PSSI masih berusaha mencarikan lawan yang tepat untuk Timnas Indonesia U-19. Hal itu terjadi karena Bosnia dan Herzegovina yang seharusnya menghadapi Timnas U-19 membatalkan rencana tersebut.

Laga uji coba terpaksa dibatalkan karena ada pemain Bosnia dan Herzegovina yang terpapar Covid-19. Jika tidak mendapatkan lawan, Timnas U-19 diyakini hanya akan mengisi waktu sisa di Kroasia dengan menggelar laga uji coba internal.

Video Populer

Foto Populer