Sukses


Persib Tak Mau Pupus Harapan Shopee Liga 1 2020 Dilanjutkan

Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, memprediksi Shopee Liga 1 2020 akan dilanjutkan pada Januari 2021. Itu sebabnya, Persib tak membubarkan latihan.

Persib hanya mengambil jeda tiga hari agar pemain tidak jenuh karena berlatih terus tanpa kepastian lanjutan kompetisi Liga 1. Akibat ketidakpastian itu, sejumlah klub menghentikan program latihan bersama. 

Robert juga ingin timnya tetap hidup dan menjaga harapan keberlanjutan kompetisi di Tanah Air. 

"Banyak klub sudah berhenti berlatih dan mereka memiliki alasannya masing-masing. Tapi, Persib serius untuk melanjutkan liga dan ini adalah profesi kami. Kami juga ingin menjaga harapan ini, harapan liga akan berlanjut," kata Robert di situs resmi Persib, Senin (26/10/2020).

Mengenai sesi latihan hari ini, Robert cukup senang. Ia berharap semua pemain tetap termotivasi dalam berlatih dan bermain sepak bola.  

"Latihan  hari ini bagus. Seperti yang saya katakan sebelumnya kita memiliki program latihan untuk membuat para pemain tetap termotivasi dan itu yang menjadi fokus saat ini," imbuhnya.

Pemain Persib juga membawa semangat baru setelah libur tiga hari. Mereka menghabiskan waktu jeda itu bersama keluarga.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Lebih Bugar

Sementara itu, gelandang Persib Bandung, Esteban Vizcarra merasa lebih bugar setelah rehat tiga hari.

Esteban memanfaatkan libur untuk berkumpul dengan istri dan anaknya di Bogor. Ia pun yakin tak akan menemukan kendala saat kembali berlatih pada Senin (25/10/2020).

Selama libur, pemain asal Argentina itu tetap menjaga kebugaran dengan berlatih mandiri.

"Selama tiga hari libur, saya tetap latihan di pusat kebugaran di Bogor. Saya tetap jaga kondisi dan pola makan serta istirahat. Jadi, latihan besok tidak perlu adaptasi atau persiapan khusus," kata Vizcarra di situs resmi Persib.

Vizcarra mendapat semangat baru setelah berkumpul dengan keluarga. Maklum, setelah berlatih terus menerus tanpa ada kejalasan kompetisi.

 

Sumber: Persib.co.id

Video Populer

Foto Populer