Sukses


Shopee Liga 1 Belum Pasti, Madura United Enggan Terburu-buru Putuskan Jadwal Latihan

Bola.com, Jakarta - Madura United tidak ingin terburu-buru menentukan jadwal latihan. Pelatih Rahmad Darmawan masih akan menunggu kepastian seputar lanjutan Shopee Liga 1 sebelum memutuskan rencana latihan timnya.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah mengonfirmasi penundaan Shopee Liga 1 2020. Madura United dan klub peserta lainnya harus bersabar kompetisi ditunda sampai Februari 2021.

Namun, PSSI dan PT LIB tidak menyebutkan secara spesifisik tanggal pasti kickoff lanjutan Shopee Liga 1. Hal itulah yang membuat Madura United tak ingin gegabah dalam menentukan tanggal latihan timnya.

"Kami masih menunggu kepastian yang benar-benar pasti, bukan hanya rencana. Baru setelah itu kami bisa menyusun rencana kalau sudah pasti,” kata Rahmad Darmawan seperti dikutip situs resmi klub, Jumat (27/11/2020).

Madura United akan mengumpulkan para pemainnya untuk memulai latihan 6 pekan sebelum lanjutan Shopee Liga 1. Artinya, jika sudah disepakati tanggal lanjutan pada Februari, maka pengujung Desember klub asal Pulau Garam itu mulai berlatih.

“Kalau hitungan saya dari awal tetap sekitar lima atau enam pekan sudah bersiap. Tujuannya apa? Agar tim lebih siap dan bisa optimal. Akan tetapi, tidak tahu ini kapan masih kepastian yang benar pasti mulainya Liga 1," ujar RD yang menjadi pelatih di Madura United mulai 2020 itu.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Pertahankan Pemain

Madura United berusaha mempertahankan pemain meskipun nasib Shopee Liga 1 2020 belum pasti. Rahmad Darmawan menyebut langkah itu dilakukan untuk memagari pemain agar tidak hengkang.

Madura Uniter berniat mempertahankan pemain yang sudah ada. Caranya dengan rencana memberikan kontrak baru dan sesuai Surat Keputusan (SK) PSSI Nomor SKEP/69/XI/2020.

"Kami sudah melakukan pembicaraan awal, walaupun itu bukan suatu legalitas. Akan tetapi, paling tidak sudah memberikan ketenangan bagi pemain asing untuk tetap bertahan," kata Rahmad Darmawan seperti dikutip situs resmi klub, Selasa (24/11/2020).

Namun, Rahmad Darmawan menyebut tak bisa memaksakan andai para pemain memiliki opsi yang lebih baik. Hal itu dilakukan mengingat sampai saat ini jadwal Shopee Liga 1 2020 belum menemui kepastian.

"Kami sudah melakukan rapat internal. Kami akan coba untuk mempertahankan mereka, akan tetapi ketika mereka punya opsi lain atau masa depan yang lebih baik itu bisa saja," ujar Rahmad Darmawan.

Video Populer

Foto Populer