Sukses


Timnas Indonesia U-19 Alami Perkembangan Signifikan pada Pemusatan Latihan di Jakarta

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 masih bergelut dengan pemusatan latihan di Jakarta. Pada setiap harinya, kondisi para pemain terus meningkat.

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 di Jakarta telah dimulai sejak 13 November 2020. Kegiatan ini bertujuan sebagai persiapan sebelum bermain di Piala AFC U-19 dan Piala Dunia U-20 pada tahun depan.

"Para pemain terus menunjukkan perkembangan yang baik setiap harinya," ujar asisten pelatih Timnas Indonesia U-19, Nova Arianto, dinukil dari laman PSSI.

"Berbagai variasi menu latihan terus kami berikan kepada pemain. Kami berharap pemain terus kerja keras, fokus, dan disiplin," jelas Nova.

Timnas Indonesia U-19 memanggil 38 pemain untuk pemusatan latihan kali ini. Belakangan, lima nama terpaksa dipulangkan karena berbagai penyebab.

Kelimanya adalah Beckham Putra Nugraha, Serdy Ephy Fano, Yudha Febrian, Brylian Aldama, dan Risky Sudirman. Kelimanya meninggalkan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 dengan alasan yang berbeda.

Beckham Putra dan Risky Sudirman, misalnya. Keduanya terpaksa mengakhiri pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 lebih cepat karena mengalami cedera.

Adapun, Serdy Fano dan Yudha Febrian didepak dari pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 setelah divonis melakukan indisipliner berat. Keduanya diketahui kembali ke hotel tempat menginap jelang subuh.

"Untuk Brylian Aldama, dia izin untuk meninggalkan Timnas Indonesia U-19 karena akan bergabung dengan klub Kroasia, HNK Rijeka," tulis PSSI dalam lamannya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

33 Pemain Timnas Indonesia U-19 dalam Pemusatan Latihan di Jakarta

1. Rizky Ridho - Persebaya Surabaya

2. Erlangga Setyo - Persib Bandung

3. Bagas Kaffa - Barito Putera

4. Mohammad Kanu - Muba Babel United

5. Adi Satryo - PSMS Medan

6. Mochammad Supriadi - Persebaya Surabaya

7. Irfan Jauhari - Bali United

8. Pratama Arhan - PSIS Semarang

9. Braif Fatari - Persija Jakarta

10. Bayu Fiqri - Persib Bandung

11. Khairul Imam Zakiri -

12. Saddam Gaffar - PSS Sleman

13. Muhammad Fadhil - Semen Padang

14. Irfan - KS Tiga Naga

15. Sandi Arta Samosir - Persija Jakarta

16. Komang Tri Arta - Bali United

17. Andre Oktaviansyah -

18. Komang Teguh (Borneo FC)

19. David Maulana - Barito Putera

20. Jack Brown -

21. Yofandani Damai - PSIS Semarang

22. Bahril Fajar - PSIS Semarang

23. Salman Alfarid - Persija Jakarta

24. Rendy Juliansyah -

25. Titan Agung Bagus - Arema FC

26. Kakang Rudianto - Persib Bandung

27. Alfrianto Nico - Persija Jakarta

28. Genta Alparedo - Semen Padang

29. Fajar Fathur Rahman - Borneo FC

30. Hamsa Lestaluhu - Bhayangkara FC

31. Pualam Bahari - Borneo FC

32. Arya Gerryan - Borneo FC

33. Syukran Arabia -

Video Populer

Foto Populer