Sukses


Pilkada Rampung, Madura United Minta PSSI Pastikan Nasib Shopee Liga 1 2020 Bulan Ini

Bola.com, Surabaya - Tak sampai dua bulan lagi, kompetisi Shopee Liga 1 2020 akan digelar, tepatnya Februari 2021. Namun, PSSI dan PT LIB masih belum mengumumkan kepastian tanggal dan teknis pelaksanaannya.

Sejauh ini, PSSI memang belum mengantongi izin dari kepolisian untuk menggelar kembali kompetisi Liga 1. Kebanyakan klub-klub kontestan juga memilih pasif sambil menunggu kepastian.

Direktur Madura United, Haruna Soemitro, meminta kepada PSSI agar segera memberi kepastian lanjutan Shopee Liga 1 2020. Pasalnya, waktu yang dimiliki oleh klub tidak banyak untuk mempersiapkan tim.

“Pokoknya, kami meminta, Desember ini PSSI sudah memastikan bahwa kompetisi bisa dilanjutkan Februari. Kalau Desember ini PSSI sudah memberikan kepastian, maka Januari tim bisa mulai latihan. Kalau tidak ada kepastian tim akan kami bubarkan,” kata Haruna kepada Bola.com, Kamis (10/12/2020).

Izin kepolisian yang tidak kunjung turun menjadi kendala bagi PSSI maupun PT LIB. Ketua Umum PSSI, Mochammad Iriawan, juga tidak segera mengirim surat kepada klub kontestan dengan situasi ini.

Sebelumnya, sempat muncul sindiran di berbagai platform media sosial bahwa kepolisian lebih memilih mengagendakan Pilkada serentak yang digelar 9 Desember 2020. Hajatan pesta demokrasi itu kini sudah rampung dan kompetisi sepak bola seharusnya bisa mendapat izin.

"Semua tergantung 9 Desember ini, ada Pilkada serentak. Kalau Pilkada sudah selesai dan sukses, nanti akan terang benderang soal kelanjutan kompetisi bagaimana," ungkap pria berusia 56 tahun tersebut.

Kompetisi Shopee Liga 1 2020 sebenarnya sempat bakal dilanjutkan 1 Oktober lalu. Namun, Polri tidak memberikan izin dengan alasan kasus COVID-19 yang kian meningkat.

Di sisi lain, Pilkada yang cenderung mengundang massa justru berpotensi melahirkan kasus baru di tengah pandemi ini. Dari situlah, muncul sindiran bahwa ada kepentingan lain yang membuat pertandingan sepak bola tanpa penonton harus mengalah.

Video

2 dari 2 halaman

Sinyal Positif

Di tempat terpisah, Polri memberikan sinyal positif bahwa Shopee Liga 1 2020 bakal mendapatkan izin. PSSI juga menegaskan akan terus melobi sampai dapat lampu hijau.

"Kami akan minta lagi pada Desember. Kalau tidak dikasih, minta lagi Januari," ujar Ketum PSSI, Mochamad Iriawan.

Video Populer

Foto Populer