Sukses


Sambut Gembira Piala Menpora 2021, Marc Klok Pasang Target Tinggi Bersama Persija

Bola.com, Jakarta - Rencana pelaksanaan Piala Menpora 2021 sebagai turnamen pramusim pada tahun ini mendapatkan respons positif dari banyak pihak, tak terkecuali gelandang naturalisasi Persija Jakarta, Marc Klok. Pemain kelahiran Belanda itu bahkan memasang target tinggi bersama Macan Kemayoran di turnamen pramusim itu.

Marc Klok bahkan berani untuk memasang target tinggi bersama Persija Jakarta di Piala Menpora 2021. Ia mengungkapkan ingin bisa menjadi pemain terbaik dalam turnamen pramusim tersebut.

"Piala Menpora ini sebuah hal yang bagus untuk mengawali semuanya. Saya sangat senang karena kompetisi pramusim ini akan segera bergulir, lebih baik daripada tidak ada kompetisi sama sekali. Ini kesempatan bagi kita semua untuk menunjukkan bahwa banyak pihak yang sudah menantikan sepak bola Indonesia," ujar Marc Klok seperti dalam situs resmi klub.

"Saya akan memasang target tinggi bagi diri saya sendiri, yaitu untuk bisa menjadi pemain terbaik dalam turnamen tersebut. Ini adalah hal yang ingin saya gapai dalam waktu dekat ini."

"Sementara untuk Persija, tentu saya berharap meraih gelar juara bersama tim ini pada turnamen tersebut. Saya rasa kami bisa melakukannya, karena kami akan bekerja keras dengan penuh keyakinan dalam turnamen ini," lanjut pemain Persija Jakarta itu.

Video

2 dari 2 halaman

Antusias Sepak Bola Indonesia Kembali Bergulir

Marc Klok benar-benar gembira karena akhirnya sepak bola Indonesia bisa segera bergulir. Kepolisian telah mengeluarkan izin keramaian untuk pelaksanaan turnamen pramusim yang kali ini bertajuk Piala Menpora 2021.

Hal tersebut diumumkan langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, yang bersama Menpora Zainudin Amali menggelar rapat koordinasi dengan KONI, PSSI, Satgas COVID-19, dan BNPB, terkait penerapan protokol kesehatan yang ketat dalam kompetisi sepak bola Indonesia.

"Saya sangat senang akhirnya izin dikeluarkan. Saya sangat senang mendengarnya. Sudah banyak waktu yang saya habiskan untuk berlatih, menunggu dalam ketidakjelasan mengenai kompetisi, dan saya rasa ini adalah masa-masa yang sulit bagi setiap pesepak bola di Indonesia. Setelah sekian lama menunggu, akhirnya kami bisa kembali bermain," ungkap Marc Klok.

Video Populer

Foto Populer