Sukses


Piala Menpora: Barito Putera Enggan Jemawa Hadapi Persikabo 1973, Takut Bikin Terpeleset

Bola.com, Solo - Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, sadar laga melawan Persikabo 1973 bakal berlangsung sengit untuk timnya. Djadjang meminta anak asuhya untuk fokus.

Barito Putera akan menghadapi Persikabo 1973 pada laga terakhir Grup A Piala Menpora 2021 yang digelar di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/3/2021). Laga ini akan sangat krusial buat masing-masing tim.

Barito Putera berada di posisi yang lebih ideal yakni urutan kedua dengan koleksi empat poin. Namun, pelatih Djadjang Nurdjaman tak menganggap hal itu sebagai keuntungan karena apapun masih bisa terjadi di lapangan.

"Semua tim di Grup A masih punya peluang lolos. Kami tidak boleh jemawa dan membuang peluang besar untuk lolos ke babak delapan besar," kata Djadjang Nurdjaman.

"Kami akan memperjuangkannya. Akan tetapi, masih harus bekerja keras pada pertandingan besok," tegas pria yang akrab disapa Djanur itu.

Secara matematis, Barito Putera cukup membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke babak delapan besar Piala Menpora 2021. Namun, klub berjulukan Laskar Mahesa Jenar itu tentu tak ingin mengambil risiko dengan bermain aman dan akan mengincar kemenangan atas Persikabo 1973.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Bidik Hasil Terbaik

Hal senada juga diungkapkan Bagas Kaffa. Bek kiri Barito Putera itu bertekad mempersembahkan hasil maksimal dalam pertandingan melawan Persikabo 1973.

"Kami harus lolos dan mendapatkan poin. Semoga kami bisa mendapatkan hasil terbaik," tegas Bagas Kaffa.

Dengan peluang yang masih hidup untuk lolos ke babak selanjutnya, Barito Putera diyakini akan bermain ngotot melawan Persikabo 1973. Pelatih Djadjang Nurdjaman masih akan mengandalkan skema permainan atraktif yakni 4-2-3-1 dengan menjadikan Donald Bissa sebagai juru gedor tim.

Video Populer

Foto Populer