Sukses


3 Andalan Borneo FC untuk Bungkam PSM di Piala Menpora: Enggan Pulang dengan Tangan Hampa

Bola.com, Malang - Borneo FC Samarinda enggan pulang tangan hampa dari Piala Menpora 2021. Saat melawan PSM Makassar nanti, tim berjulukan Pesut Etam itu ingin mengakhiri kampanyenya dengan manis.

Borneo FC bakal berhadapan dengan PSM pada partai terakhir Grup B di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Rabu (31/3/2021).

Borneo FC tidak punya misi apapun lagi di Piala Menpora 2021 kecuali bermain bagus dan ngotot ketika bertarung dengan PSM Makassar. Pasalnya, Pesut Etam telah tersingkir dari persaingan di Grup B.

Dari dua pertandingan Grup B Piala Menpora 2021, Borneo FC selalu kalah. Pesut Etam dipukul 0-1 oleh Bhayangkara Solo FC pada 22 Maret 2021 dan dihajar Persija Jakarta dengan skor telak 0-4, lima hari berselang.

"Laga melawan PSM tetap penting. Kami akan serius dan tampil 1000 persen. Kami kalah dua kali, tapi untuk melawan PSM, kami membidik kemenangan," jelas pelatih Borneo FC, Mario Gomez dalam konferensi pers sebelum pertandingan, Selasa (30/3/2021).

Bola.com mencoba merangkum tiga pemain yang akan diandalkan oleh Borneo FC untuk dapat menutup Piala Menpora dengan kepala tegak meski harus pulang. Berikut ulasannya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 4 halaman

Terens Puhiri

Terens Puhiri tampil kurang oke ketika Borneo FC melawan Bhayangkara Solo FC dan Persija. Pertandingan kontra PSM Makassar ini bisa menjadi ajang pembuktian diri untuknya.

Terens masih akan mengandalkan kecepatannya untuk merepotkan lini pertahanan PSM. Namun, winger berusia 24 tahun itu perlu memperbaiki finishing-nya agar usahanya tidak mubazir setelah melewati pemain lawan.

Satu hal yang pasti, ketika pemain bertubuh mungil ini mampu memperlihatkan permainan terbaiknya bersama Borneo FC, lini pertahanan PSM akan sangat kerepotan untuk bisa mengantisipasi pergerakannya yang cepat dan gesit.

3 dari 4 halaman

Javlon Guseynov

Sama seperti Terens Puhiri, performa Javlon Guseynov sejauh ini juga masih di bawah rata-rata. Ketangguhan bek berusia 29 tahun itu belum terlihat sampai saat ini.

Maka dari itu, Javlon harus membayarnya ketika melawan PSM Makassar. Pemain asal Uzbekistan itu bakal memainkan peran penting di lini belakang Borneo FC, terutama jika PSM menurunkan Patrich Wanggai.

Patrich Wanggai merupakan pemain yang menjadi bintang di lini depan PSM Makassar di Piala Menpora 2021. Agresivitas mantan striker Timnas Indonesia itu pun harus bisa diredam dan itulah fungsi Jaylon Guseynov dalam pertandingan ini.

4 dari 4 halaman

Amer Bekic

Amer Bekic sejauh ini masih melempem di Piala Menpora. Dalam dua laga, bomber berusia 28 tahun itu baru sekali bermain ketika Borneo FC kalah 0-1 dari Bhayangkara Solo FC.

Amer Bekic absen saat Borneo FC dilindas Persija 0-4 pada partai kedua. Striker asal Bosnia dan Herzegovina ini harus membuktikan ketajamannya, dan kesempatan itu datang tatkala melawan PSM nanti.

Video Populer

Foto Populer