Sukses


Fakta Unik Grup C Piala Menpora 2021, dari Kartu Merah Hingga Nirbobol

Bola.com, Bandung - Grup C Piala Menpora 2021 telah memainkan matchday ketiga. Sebanyak dua tim yang sudah melakoni tiga pertandingan, yakni Madura United dan PSS Sleman. Sedangkan Persebaya Surabaya, Persik Kediri, dan Persela Lamongan baru bertanding dua kali.

PSS Sleman akhirnya berhasil memetik kemenangan perdana mereka di Grup C saat berjumpa dengan Persik Kediri. Duel ini berakhir dengan skor 1-0 untuk Elang Jawa di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Kamis sore (1/4/2021).

Lalu, Madura United gagal bangkit dari kekalahan dari Persebaya saat bertemu di matchday sebelumnya (28/3/2021). Laskar Sape Kerap ditahan Persela Lamongan dengan skor 1-1 di stadion yang sama, Kamis malam.

Grup yang satu ini sudah memiliki keunikan dengan memiliki jumlah kontestan terbanyak, yakni lima tim. Kini, persaingan untuk lolos ke perempat final juga kian ketat. Sebab, semua tim masih memiliki peluang.

Grup C Piala Menpora 2021 menyisakan matchday keempat yang bakal digelar pada Sabtu (3/4/2021). Persik Kediri akan menghadapi Madura United, sedangkan Persebaya Surabaya bakal melawan Persela Lamongan.

Sejumlah fakta unik telah lahir dalam matchday ketiga di Grup C. Masing-masing muncul dalam duel Persik Kediri kontra PSS Sleman dan Persela melawan Madura United. Simak ulasan Bola.com berikut ini:

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 4 halaman

PSS Dua Kali Nirbobol

PSS Sleman mengawali kiprah Grup C dengan hasil yang kurang memuaskan, yakni kebobolan dua gol. Mereka kalah 1-2 dari Madura United dalam matchday pertama yang berlangsung pada 23 Maret 2021.

Tapi, kemenangan 1-0 atas Persik Kediri membuat PSS Sleman menorehkan catatan unik dan lebih baik dibanding kontestan lain. Sebelumnya, PSS Sleman bermain imbang 0-0 melawan Persela Lamongan.

Artinya, Elang Jawa sudah membukukan dua kali clean sheet alias nirbobol dan itu menjadi yang terbanyak di fase grup. Sayang, mereka juga minim produktivitas dengan hanya mencetak dua gol dalam tiga pertandingan.

 

3 dari 4 halaman

Poin Sama Madura United dan PSS

Setelah PSS menang 1-0 atas Persik, Madura United harus puas ditahan imbang 1-1 oleh Persela Lamongan. Hasil ini membuat PSS Sleman memiliki angka poin yang sama dengan Madura United di Grup C.

PSS Sleman dan Madura United sama-sama mengoleksi empat poin dari tiga pertandingan dengan hasil masing-masing satu kali menang, seri, dan kalah. Kedua tim ini juga yang lebih banyak bertanding dibanding kontestan lain di Grup C yang baru berlaga dua kali.

Bedanya, Madura United menduduk posisi lebih atas, yakni runner-up, karena unggul head-to-head. Hal ini tidak lepas dari kemenangan 2-1 Laskar Sape Kerap atas Elang Jawa dalam pertemuan pertama pada 23 Maret 2021.

 

4 dari 4 halaman

Kartu Merah Ke-9

Para wasit di Piala Menpora 2021 menunjukkan ketegasannya dalam memimpin pertandingan. Pasalnya, hampir setiap hari selalu ada kartu merah yang dikeluarkan sang pengadil untuk anggota tim yang bertanding.

Sebelum matchday ketiga Grup C (1/4/2021), sudah ada delapan kartu merah yang dikeluarkan oleh wasit sejak pertandingan pertama.

Nama-nama yang telah diusir adalah Dragan Djukanovic (pelatih PSIS Semarang), Hendro Siswanto (Borneo FC), Rizky Ridho (Persebaya Surabaya), Made Andhika (Bali United), Johan Farizi (Arema FC), Fabiano Beltrame (PSS Sleman), dan Otavio Dutra (Persija Jakarta)

Angka itu bertambah lagi dalam duel antara Persik Kediri melawan PSS Sleman. Gelandang Persik, Ahmad Agung, diusir oleh wasit sejak menit ke-49 setelah melanggar Kim Kurniawan. Kartu mereha ini menjadi yang ke-9 selama fase grup Piala Menpora 2021.

Video Populer

Foto Populer