Sukses


Piala Menpora: Pelatih PSM Jelaskan Status Wiljan Pluim, Kabar Baik buat Persija

Bola.com, Sleman - Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Batola menegaskan status Wiljan Pluim, kapten Juku Eja yang sudah berada di Indonesia. Menurut Syamsuddin, Pluim tak akan diturunkan oleh PSM di Piala Menpora dengan sejumlah alasan.

Yang pertama, PSM menghormati aturan ketat panpel Piala Menpora terkait protokol kesehatan. Pluim baru tiba dari Belanda sehingga harus menjalani karantina. Kedua, PSM memang tidak mendaftarkan nama Pluim di ajang pra musim ini.

"Kami juga tegaskan, Pluim tetap jadi milik PSM karena ia masih terikat kontrak sampai 2024," ungkap Syamsuddin.

Pernyataan Syamsuddin ini sekaligus menepis rumor Pluim datang ke Indonesia untuk melakukan negosiasi dengan tim lain.

Terkait persiapan timnya menghadapi Persija pada laga besok, Syamsuddin menjelaskan, pihaknya masih menunggu perkembangan terakhir kondisi striker andalannya, Patrich Wanggai yang masih menjalani perawatan intensif.

Kalau Wanggai pulih, Syamsuddin memastikan memainkan striker yang mencetak satu dari dua gol PSM Makassar ke gawang Persija pada babak penyisihan grup itu.

"Kami sudah mencoba lapangan untuk adaptasi. Jadi, kami sudah siap menghadapi Persija," pungkas Syamsuddin.

Video

2 dari 2 halaman

Jadwal PSM Vs Persija

Leg Pertama

15 April 2021

  • PSM Makassar Vs Persija Jakarta
  • Stadion Maguwoharjo, Sleman
  • Kick-off 20.30 WIB
  • Live Indosiar dan Vidio

Leg Kedua

18 April 2021

  • Persija Jakarta Vs PSM Makassar
  • Stadion Manahan, Solo
  • Kick-off 20.30 WIB
  • Live Indosiar dan Vidio

Video Populer

Foto Populer