Sukses


Persiapan Menuju Liga 1: Persipura Boyong Kekuatan Penuh untuk Laga Uji Coba Kontra Persik

Bola.com, Kediri - Persipura Jayapura tampak tidak main-main menghadapi Persik Kediri dalam laga uji coba yang digelar di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Sabtu (5/6/2021). Bahkan pelatih Jacksen Tiago memboyong semua pemain yang dimilikinya untuk meladeni anak asuh Joko Susilo.

"Persipura memiliki 28 pemain. Semua kami bawa ke Kediri, termasuk tiga pemain asing. Saya berencana menurunkan semua pemain untuk melihat perkembangan mereka selama melakukan pemusatan latihan di Surabaya," ujar Jacksen Tiago.

Laga persahabatan ini sangat bermakna bagi Mutiara Hitam sebelum terjun di Piala AFC pada 29 Juni mendatang. Selama melakukan pemusatan latihan di Surabaya, Boaz Solossa dkk. telah menjalani rangkaian pemanasan melawan tim-tim Liga 3 dan Liga 2.

Persik merupakan rival selevel pertama yang dihadapi Persipura Jayapura. Makanya Jacksen Tiago pun sangat serius mempersiapkan timnya menghadapi pertandingan ini.

"Tujuan kami untuk mematangkan taktik dan strategi sebelum tampil di Piala AFC. Program uji coba kami pun berjenjang. Sekarang mulai masuk dalam tahap uji coba dengan klub selevel," ujar pelatih Persipura Jayapura itu.

Video

2 dari 2 halaman

Membidik Kemenangan

Meski hanya sebatas pertandingan untuk pemanasan jelang Liga 1 2021/2022, Jacksen Tiago yang berdomisili di Surabaya itu mematok kemenangan bagi Persipura Jayapura di Kediri.

"Hasil akhir bagi kami sangat penting. Kami harus menang. Hasil positif akan mengangkat moral pemain. Selain itu juga untuk menjaga kepercayaan warga Papua," ujar pelatih asal Brasil itu.

Contoh keseriusan Persipura lainnya adalah jadwal kedatangan di Kediri. Rombongan ini telah tiba pada Jumat (4/6/2021). Namun, mereka tidak melakukan sesi latihan di Stadion Brawijaya.

"Kami hanya latihan ringan di halaman hotel. Persiapan sudah kami lakukan di Surabaya. Besok tinggal bertanding dan menang," ucapnya.

Video Populer

Foto Populer