VIDEO: Dari Raffi Ahmad sampai Gading Marten, Ini Deretan Selebritas Indonesia Pemegang Klub Sepak Bola Lokal

VIDEO: Dari Raffi Ahmad sampai Gading Marten, Ini Deretan Selebritas Indonesia Pemegang Klub Sepak Bola Lokal

Kompetisi sepak bola Indonesia di tahun 2021 bakal lebih segar dari sebelumnya. Hal itu dikarenakan para selebriti mulai ramai berkecimpung dalam kompetisi sepak bola di Indonesia. Raffi Ahmad dan Gading Marten pada tahun ini mulai mengakuisisi klub Indonesia.

Cilegon United resmi diakuisisi oleh Raffi Ahmad dan kini berubah nama menjadi RANS Cilegon FC. Nama itu merujuk pada perusahaan yang dibagun Raffi, RANS.

"Ketika pihak dari Cilegon United FC memberi penawaran kepada RANS untuk membantu dan bekerja sama membesarkan nama tim, saya sebagai pecinta olahraga tertarik dan punya keinginan untuk membesarkan nama sepak bola Indonesia," kata Raffi Ahmad.

Raffi Ahmad selama ini dikenal cukup dekat dengan dunia sepak bola. Suami Nagita Slavina itu bersama beberapa artis lainnya aktif dalam komunitas sepak bola yang bernama Selebritis FC.

Kini Raffi Ahmad tidak sekadar aktif di sepak bola komunitas. Sosok yang acap kali disebut dengan julukan 'Sultan Andara' itu resmi memiliki klub sepak bola profesional setelah membeli Cilegon United.

Kabar Raffi membeli Cilegon United itu secara resmi diumumkan melalui siaran langsung di kanal YouTube Rans Entertainment. Lewat bendera RANS Entertainment, Raffi Ahmad resmi menjadi pemilik baru klub.

Akan tetapi, bukan hanya nama Raffi Ahmad dan Gading Marten saja, selebritas Indonesia yang mulai mengakuisisi klub Indonesia. Berikut ini deretan selebritas Indonesia pemegang klub sepak bola lokal.

Ringkasan

Oleh Iqri Widya pada 10 June 2021, 17:48 WIB

Video Terkait

Spotlights