Sukses


Liga 1: Terkuak, Presiden Arema Sempat Tertarik Datangkan Marc Klok

Bola.com, Malang - Satu pemain naturalisasi Indonesia jadi isu hangat di bursa transfer. Yakni Marc Klok. Sebab, pemain kelahiran Belanda itu sudah memutuskan mengakhiri kontraknya dengan Persija Jakarta.

Beberapa hari ini, Arema FC yang didorong suporternya untuk menampung sosok Marc Klok. Mereka yakin kekuatan dana dari Presiden Arema, Gilang Widya Pramana bisa membuat gelandang 28 tahun itu didatangkan ke Malang.

Sang presiden mengakui jika banyak pesan di media sosialnya terkait Marc Klok. Dia pun mengaku tertarik dengan pemain yang baru mempersembahkan gelar Piala Menpora 2021 untuk Persija ini.

"Banyak sekali pesan untuk datangkan Klok ke Arema. Dan saya tidak menutup mata juga tertarik untuk datangkan dia. Langsung tanya kanan kiri dan koordinasi dengan Pak IB (Iwan Budianto sebagai pemegang saham mayoritas Arema)," kata Gilang. 

"Kembali lagi, masih ditimbang berdasarkan kebutuhan tim Arema,” tambahnya. 

Namun setelah berdiskusi, saat ini Singo Edan belum membutuhkan tenaga tambahan di lini tengah. Karena mereka sudah punya Hanif Sjahbandi, Jayus Hariono, hingga pemain asing baru Renshi Yamaguchi. "Kebutuhan kita ada di posisi pertahanan,” sambungnya.

 

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Lini Belakang

Lain cerita jika ada pemain berkualitas di posisi stoper yang baru keluar dari klubnya. Arema bakal jadi yang pertama memburu tanda tangannya.

Lantaran mereka masih butuh tambahan satu stoper lagi. Meskipun saat ini Singo Edan sudah punya Bagas Adi, Ihkfanul Alam, Aji Saka, dan satu stoper asing yang bakal tiba dalam waktu dekat.

Sebenarnya, persoalan stok pemain belakang sudah jadi kekhawatiran tersendiri tim pelatih sejak awal musim. Itu sebabnya Arema sempat mendatangkan banyak stoper di Piala Menpora 2021.

Seperti M. Roby dan Ikhwan Ciptady sempat dikontrak. Namun Roby dikontrak hanya untuk Piala Menpora. Sedangkan Ikhwan mundur setelah turnamen untuk gabung klub Liga 2, Sriwijaya FC.

Sejak itu Singo Edan mulai kurang percaya diri dengan stok stopernya. Sehingga mereka masih membuka pintu untuk pemain baru di posisi itu.

Video Populer

Foto Populer