Sukses


Deretan 6 Pemain Penting di Sisi Sayap Persib: Andalkan Kecepatan dan Daya Tahan Tinggi

Bola.com, Bandung - Persib Bandung mulai mempersiapkan diri untuk mengarungi kompetisi Liga 1 yang akan bergulir 10 Juli 2021. Sejumlah uji coba digelar Skuad Maung Bandung guna mematangkan strategi.

Dalam beberapa uji coba, Persib Bandung banyak mengandalkan sektor sayap dalam melancarkan serangan ke pertahan lawan. Hal ini karena Persib memiliki senjata tajam di posisi winger.

Setidaknya ada lima pemain yang bisa berperan sebagai winger, antara lain Febri Hariyadi, Frets Butuan, Erwin Ramdani, Esteban Vizcarra, dan Ezra Walian.

Peran winger memang vital dalam sebuah pertandingan. Winger biasanya bisa menjadi andalan dalam menembus pertahanan lawan jika gelandang kesulitan mengalirkan bola ke depan.

Winger merupakan posisi yang cukup sibuk sekaligus melelahkan. Selain menyerang, posisi tersebut juga dituntut untuk kuat dalam bertahan.

Selain itu, Persib juga memiliki bek sayap atau full-back yang berbahaya. Pemain di posisi tersebut biasanya membantu sisi lebar lapangan dalam kondisi tersebut.

Saat ini Persib memiliki enam pemain di posisi bek sayap. Keenam pemain tersebut adalah Zalnando, Henhen Ardi Idrus, Supardi Nasir, Bayu Fiqri, dan Mario Jardel.

Bola.com mencoba merangkum deretan winger dan bek sayap Persib Bandung yang selalu menjadi andalan pelatih Robert Alberts.

 

Video

2 dari 7 halaman

Febri Hariyadi

Pemain kelahiran 19 Februari 1996 ini selalu menjadi tumpuan Persib Bandung di sektor sayap. Kecepatan dan kelincahannya menjadi andalan Febri Hariyadi dalam membongkar pertahanan lawan.

Bahkan, tidak jarang kecepatan Febri Hariyadi dalam berlari membuat tim lawan jengkel. Sehingga untuk menghentikan pergerakannya, pemain lawan terpaksa melakukan pelanggaran.

Dengan penampilan gemilangnya itu, tidak heran Bow, sapaan karibnya, mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia asuhan Luis Milla. Pemain berkaki cepat ini menjadi andalan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2017 dan Asian Games 2018.

Musim terbaik Febri Hariyadi bersama Persib Bandung terjadi pada musim 2019. Ia mencatatkan sembilan gol dan delapan assist dari 28 pertandingan yang dilakoni skuad Maung Bandung.

 

3 dari 7 halaman

Frets Butuan

Pemain kelahiran Ternate ini mulai mencuat namanya setelah bergabung dengan Persib Bandung. Frets Butuan menjadi senjata tajam Persib di sektor sayap.

Penampilan moncernya terlihat ketika Persib menjalani turnamen Piala Menpora 2021. Pemain yang berstatus sebagai anggota TNI ini sukses mengoleksi 3 gol dari 8 pertandingan yang dilakoni Persib.

Gol pertama Frets Butuan di Piala Menpora 2021 terjadi saat Persib meraih hasil imbang 1-1 melawan Bali United di fase penyisihan. Kemudian, gol kedua ketika menaklukkan Persita Tangerang dengan skor 3-1.

Frets menambah koleksi golnya menjadi tiga ketika membungkam PSS Sleman dengan skor 2-1 pada babak semifinal. Hingga akhirnya membawa Persib melaju ke partai puncak Piala Menpora.

Performa Frets Butuan di sektor sayap akan kembali dinanti saat Persib ikut serta di turnamen Piala Wali Kota Solo. Turnamen ini akan bergulir pada 29 Juni hingga 4 Juli 2021.

 

4 dari 7 halaman

Esteban Vizcarra

Pemain kelahiran Argentina 11 April 1986 ini dikenal sebagai pemain serbabisa. Posisi utamanya adalah gelandang, tapi sejak bergabung dengan Persib Bandung ia selalu diplot mengisi posisi winger.

Kendati demikian, dia mulai menikmati perannya sebagai pemain sayap. Menurutnya, dengan bermain sebagai winger dia bisa lebih mudah menusuk pertahanan lawan.

"Saya lebih suka bermain di sayap. Dari situ bisa lebih banyak masuk ke dalam, banyak assist, juga untuk kaki kanan bisa shooting," ujar Vizcarra.

Pemain naturalisasi ini kemungkinan menjadi andalan di sisi sayap Persib untuk kompetisi Liga 1. Meski usianya sudah tidak muda lagi, tapi pengalamannya sangat dibutuhkan Persib.

 

5 dari 7 halaman

Supardi Nasir

 

Pemain kelahiran 9 April 1983 ini merupakan andalan Persib Bandung di lini belakang. Supardi kerap mendapatkan kepercayaan lebih dari pelatih Robert Alberts untuk mengisi bek sayap.

Meski sudah menginjak usia senja, Supardi mempunyai kondisi fisik tetap terjaga. Eks pemain Sriwijaya FC mampu menunjukkan perfoma yang energik di lapangan hijau.

Pada turnamen Piala Menpora 2021 yang digelar Maret lalu, Supardi memang absen beberapa pertandingan karena mengikuti kursus kepelatihan lisensi B. Posisinya di bek sayap digantikan Henhen Herdiana atau Bayu Fiqri.

Tapi, setelah tugasnya selesai, posisi bek sayap kembali milik Supardi. Dia diturunkan saat menghadapi PSS Sleman di fase semifinal dan Persija Jakarta di partai final Piala Menpora.

 

6 dari 7 halaman

Ardi Idrus

Pemain berusia 28 tahun ini awalnya diragukan kualitasnya oleh Bobotoh karena datang dari Liga 2. Namun, Ardi Idrus mampu menjawab keraguan Bobotoh dengan tampil trengginas di lapangan.

Pemain kelahiran Ternate ini mengisi bek sayap kiri di Persib Bandung. Ardi merupakan pemain yang punya kecepatan dan andal dalam melalukan tekel.

Tidak jarang Ardi kerap melakukan penyelamatan krusial yang membuat timnya terhindar dari kebobolan. Sehingga, posisinya di bek kiri Persib tak tergantikan.

Dia juga sempat mendapat panggilan Timnas Indonesia arahan Simon McMenemy. Dia masuk dalam daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia melawan Malaysia, 19 November 2020.

 

7 dari 7 halaman

Bayu Fiqri

Pemain muda berusia 19 tahun ini merupakan bek sayap potensial yang dimiliki Persib Bandung. Penampilannya mencuri perhatian saat Maung Bandung menjalani turnamen Piala Menpora 2021.

Bayu mencatatkan satu assist saat mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 3-1 di babak penyisihan. Dia juga dipercaya tampil di partai final leg kedua melawan Persija Jakarta.

Sebelum berlabuh ke Persib, Bayu merupakan pemain klub Liga 2, Semeru FC. Pemain asal Banyuwangi ini juga sempat membela Timnas Indonesia U-19 besutan Shin Tae-yong.

Jika penampilannya terus menanjak, tidak menutup kemungkinan Bayu Fiqri bakal menjadi andalan Persib dan bisa menggeser posisi Supardi Nasir dan Ardi Idrus di bek sayap.

Video Populer

Foto Populer