Sukses


Liga 1: Persebaya Ganti Pertandingan Kontra Persela dengan Latihan Intensitas Tinggi

Bola.com, Surabaya - Setelah pertandingan kontra Persela Lamongan dipastikan mundur, Persebaya Surabaya akhirnya mengisi waktu dengan latihan rutin di Lapangan Universitas Surabaya (Unesa).

Laga melawan Persela diundur dua hari mendatang tepatnya karena pertimbangan teknis.

Tak jadi bertanding, tim pelatih memutuskan memberikan latihan dengan intensitas tinggi. Seluruh pemain mengikuti latihan secara penuh, hanya Arif Satria saja yang kondisinya belum benar-benar pulih.

"Ini tadi kami latihan juga sudah mengarah ke pertandingan uji coba melawan Persela. Besok kami liburkan karena ini tadi intensitasnya cukup tinggi. Hari minggu istirahat dan besoknya dalam keadaan bugar," ungkap pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso.

Pelatih asal Malang tersebut mengakui masih menyimpan satu laga uji coba lainnya kontra sesama tim Liga 1. Dengan kondisi COVID-19 yang terus merebak, bisa dipastikan lawan yang dihadapi berasal dari Jawa Timur.

"Dengan Liga 1 ada dua pertandingan (termasuk Persela). Tetapi selesai dengan Liga 1, saya akan lihat dulu. Perlu uji coba sama tim amatir atau tidak tidak sebelum berangkat," jelasnya.

Video

2 dari 2 halaman

Rencana Keberangkatan Ke Jawa Barat

Persebaya Surabaya dipastikan bakal menghadapi Borneo FC pada laga perdana musim ini di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Minggu (11/7) malam WIB.

Tak seperti Madura United, tim asal Jawa Timur lainnya, yang bakal berangkat lebih awal. Persebaya belum bisa memastikan kapan akan bertolak ke Kota Kembang tersebut.

Apalagi Persebaya masih menyimpan satu pertandingan uji coba kontra tim Liga 1. Wacana soal keberangkatan mereka rupanya belum didiskusikan dengan manajemen.

"Saya akan bicara dulu dengan manajemen. Kalau memang tanggal 11 (pertandingan), paling berangkat tanggal 8 atau tanggal 9. Nanti saya akan komunikasikan dulu dengan manajemen," tandas Aji.

Video Populer

Foto Populer