Sukses


Liga 1: Rekrut Marc Klok dan Mohammed Rashid, Lini Tengah Persib Padat Penduduk

Bola.com, Bandung - Kedatangan Marc Klok dan Mohammed Rashid untuk persiapan menatap Liga 1 2021/2022 membuat lini tengah Persib Bandung cukup sesak.

Saat ini, posisi di lini tengah tim Maung Bandung, selain Marc Klok dan Mohammed Rashid, juga ada Dedi Kusnandar, Beckham Putra Nugaraha, Abdul Aziz, Esteban Vizcara, Saiful, Erwin Ramdani, dan Gian Zola Nasrulloh.

Dengan sesaknya lini tengah, bukan tidak mungkin ada pemain lokal yang akan tersingkir, satu diantaranya ada kabar Gian Zola Nasrulloh akan dipinjamkan ke Persela Lamongan agar tidak terus duduk di bangku cadangan.

Namun, pelatih Persib Robert Alberts belum mau membenarkan mengenai kabar Zola akan dipinjamkan ke Persela Lamongan. Hanya saja pelatih asal Belanda itu membuka diri jika ada klub yang berniat meminjam sosok Zola.

Terlebih kakak dari Bekcham Putra Nugraha itu menurut Robert cukup lama absen karena mengalami cedera yang cukup serius dan cukup sulit bagi Zola untuk mendapat tempat jika melihat pemain-pemain yang tersedia di lini tengah Persib Bandung saat ini.

"Jadi seperti yang selalu saya katakan, jika ada ketertarikan dari klub lain untuk meminjam pemain kami, tentu kami bisa membantu pemain tersebut mendapat menit bermain lebih banyak dan kembali ke level kompetitif," jelas Robert saat dihubungi awak media Senin (5/7/2021).

Video

2 dari 2 halaman

Pinjamkan Pemain

Tak terkecuali dengan Zola, Persib Bandung pun kata Robert sangat membuka ruang untuk berdikskusi dengan klub yang menginnginkan pemain jebolan Diklat itu.

"Untuk Zola, jika ada klub (tertarik meminjam) itu bagus bagi Persib. Karena ketika masa peminjaman sudah selesai, pemain sudah mulai sering bermain dan siap untuk mendapat posisinya di tim lagi," ungkap pelatih asal Belanda ini.

Kedatangan Marc Klok dan Mohammed Rashid tambah Robert merupakan bagian dari upayanya dalam mengatasi kehilangan pemain dari musim lalu, seperti Omid Nazari dan Kim Jeffrey Kurniawan yang memilih mundur.

"Jadi kehilangan pemain dari musim kemarin sudah kami atasi karena ada dua pemain berkualitas seperti Rashid dan Marc. Tentunya kehadiran mereka menambah kekuatan di lini tengah kami," ucap Robert mengakhiri.

Video Populer

Foto Populer