Sukses


PSIS Vs Persela 1-0 di BRI Liga 1: Sesumbar Duluan Terus Kalah, Begini Pembelaan Iwan Setiawan

Bola.com, Cikarang - Kemenangan atas Persela Lamongan pada lanjutan BRI Liga 1 2021/2022, bermakna ganda bagi PSIS Semarang. Tak hanya tiga poin sempurna yang didapatkan, hasil ini sekaligus membungkam sesumbar Iwan Setiawan sebelum pertandingan.

Iwan Setiawan menyebut bakal memberikan pelajaran sepak bola kepada pelatih sementara PSIS, Imran Nahumarury. Legenda Persija Jakarta itu lebih dikenal Iwan Setiawan sebagai seorang komentator ketimbang juru taktik.

Tetapi apa yang terjadi di lapangan justru jauh panggang dari api. PSIS Semarang berhasil menang atas Persela Lamongan berkat gol tunggal Riyan Ardiyansyah di masa tambahan waktu pada laga yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (4/9/2021) malam WIB.

"Sebelum saya menyampaikan sesuatu tentang pertandingan hari ini, saya ucapkan selamat kepada PSIS atas hasil yang baik, kemenangan pertama di kompetisi Liga 1," katanya dalam sesi konferensi pers virtual selepas laga

Namun, pelatih asal Medan tersebut menyebut kondisi Persela tak ideal. Mereka tak bisa menurunkan pemain asingnya, Demerson Bruno dan Ivan Carlos di pertandingan ini.

"Yang jelas pada pertandingan tadi, tim pelatih memberikan apresiasi yang tinggi kepada pemain. Semua orang tahu bahwa di pertandingan hari ini, banyak pemain kami yang bermasalah sehingga tidak bisa kami turunkan sore ini," ungkap Iwan Setiawan.

2 dari 4 halaman

Masalah Administrasi?

Iwan Setiawan mengaku terkejut mengetahui dua pemain asing yang disiapkannya itu tak bisa diturunkan. Hal itu baru diketahui pelatih berusia 63 tahun tersebut saat tiba di stadion.

Alhasil, dia harus mengubah total susunan formasi yang telah disiapkannya di pertandingan ini. Bahkan, Laskar Joko Tingkir, julukan Persela Lamongan, tak memiliki banyak pemain di bangku cadangan.

"Jujur saja kami hanya memiliki tiga orang pemain cadangan. Berita terbaru yang juga agak tiba-tiba itu tidak kami prediksi. Dua pemain asing kami tidak bisa kami turunkan karena ada sedikit masalah dengan federasi yang harus diselesaikan," sesalnya.

3 dari 4 halaman

Apresiasi Pemain Muda

Walaupun gagal meraih kemenangan, Iwan Setiawan tetap memuji semangat juang anak asuhnya. Terlepas dari kekalahan ini, mantan pelatih Persebaya Surabaya tersebut jadi bisa memberikan kesempatan kepada banyak pemain muda.

M. Revan, Naufal Rahmanda, dan Ibrahim Musa Kosepa menjadi pemain-pemain yang mendapatkan debut di Liga 1 sore tadi. Bukan tak mungkin mereka bakal mendapatkan lebih banyak kesempatan musim ini.

"Terlepas dari itu, kami sangat memberikan apresiasi para pemain muda Persela yang berjuang sampai ke titik darah penghabisan. Sayang sekali di last minute sedikit lengah sehingga harus menerima kekalahan," tandasnya.

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer