Sukses


Gawang Persebaya 3 Kali Bobol oleh Borneo FC, Aji Santoso Bela Ernando Ari

Bola.com, Bekasi - Persebaya Surabaya mengawali kiprah di BRI Liga 1 2021/2022 dengan hasil negatif. Green Force kalah 1-3 dari Borneo FC Samarinda dalam laga pekan pertama yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Sabtu (4/9/2021).

Tiga gol Borneo FC yang bersarang di gawang Persebaya Surabaya dicetak oleh Muhammad Sihran (8'), Terens Puhiri (49'), dan Guy Junior (61'). Sementara satu gol balasan Persebaya dicetak oleh Ricky Kambuaya pada menit ke-76.

Penampilan kiper Ernando Ari Sutaryadi menjadi sorotan dalam pertandingan ini. Maklum dia masih berusia 19 tahun dan baru menjalani debut di kompetisi resmi dalam laga tersebut. Tiga gol yang bersarang di gawangnya pun seharusnya bisa diantisipasi.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, membela Ernando yang tampil kurang maksimal dalam laga ini. Sang kiper dipilih untuk mengawal gawang Bajul Ijo lantaran kiper utama Satria Tama mengalami cedera.

"Ernando tampil bagus meski kemasukan tiga gol. Itu bukan mutlak kesalahannya. Gol-gol itu memang sulit. Saya tetap mengapresiasi Ernando. Dia pemain muda dan dalam penampilan perdananya dia bermain bagus," ujar Aji Santoso.

 

2 dari 4 halaman

Tanggung Jawab Kolektif Lini Pertahanan

Arsitek tim berlisensi AFC Pro itu lebih menyoroti pertahanan Persebaya Surabaya yang sangat rapuh. Para pemain belakang kerap salah mengantisipasi pergerakna lawan yang malah berbuah tiga gol tersebut.

"Evaluasi kami di pertahanan, terutama gol pertama yang menjadi fokus kami. Seharusnya gol pertama itu tidak perlu terjadi. Harusnya pemain belakang secepatnya mengantisipasi," tegasnya.

Gol pertama Borneo FC pada menit kedelapan lahir bermula dari kesalahan pemain belakang Persebaya gagal mengantisipasi pergerakan barisan lini depan Borneo FC. Bek Bajul Ijo terlalu fokus dengan pergerakan Francisco Torres yang melakukan upaya di kotak penalti.

Dalam situasi itu, muncul penyerang sayap Muhammad Sihran yang bebas menerima bola setelah diumpan oleh Torress. Sihran pun menceploskan bola ke gawang Persebaya setelah kiper Ernando mati kutu membaca gerakan lawan.

 

3 dari 4 halaman

Tanpa Pemain Asing

Dalam laga ini, Aji Santoso tidak bisa menurunkan pemain asing lantaran terkendala syarat vaksinasi. Secara mengejutkan, dia memasang beberapa pemain muda yang belum berpengalaman di starting eleven Persebaya Surabaya.

Selain Ernando, ada Akbar Firmansyah, Mochammad Supriadi, hingga Frank Rikhard Sokoy. Apakah Aji Santoso memang ingin mencoba utak-atik strategi di laga pekan pertama kompetisi resmi ini?

“Bukan mencoba. Ini kompetisi, situasi kami seperti ini. Saya sudah menyiapkan Supriadi dan Akbar, dan memang mereka selalu menjadi pilihan di latihan untuk disiapkan pertandingan,” tutur Aji.

Berikutnya, Persebaya dijadwalkan berjumpa dengan Persikabo 1973 pada pekan kedua, Sabtu (11/9/2021).

4 dari 4 halaman

Posisi Persebaya dalam Persaingan BRI Liga 1 2021/2022

Video Populer

Foto Populer