Sukses


Menang Lawan Madura United, Pelatih Persebaya Sebut Tim Makin Pede di Seri 3 BRI Liga 1

Bola.com, Jakarta - Persebaya Surabaya sukses memetik kemenangan dalam mengawal seri ketiga BRI Liga 1 2021/2022. Mereka unggul tipis 1-0 atas Madura United dalam laga bertajuk Derbi Suramadu pada pekan ke-12 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (20/11/2021) malam.

Gol tunggal laga ini dicetak oleh striker Jose Wilkson lewat titik putih pada menit ke-51. Pemain asal Brasil itu berhasil memperdaya kiper Muhammad Ridho yang salah dalam bergerak sehingga bola mulus menggetarkan jala gawang Madura United.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya dengan tambahan tiga poin ini. Sebab, kemenangan ini bakal berpengaruh pada mental para pemain Bajul Ijo dalam melakoni seri ketiga.

"Pertandingan berjalan sangat seru. Saya mengapresiasi Madura United yang tampil bagus dengan lebih agresif. Tapi, alhamdulillah, kami bisa mengalahkan mereka,” ungkapnya dalam jumpa pers setelah laga.

"Kami bersyukur bisa mengawali seri ketiga dengan tiga poin. Hasil ini membuat pemain-pemain kami lebih percaya diri menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya,” imbuh pelatih asli Malang itu.

Madura United sebenarnya tampil sebagai tim agresif dalam mengawali pertandingan. Belum sepuluh menit, sudah ada tiga peluang yang mereka ciptakan dari Haris Tuharea, Hugo Gomes Jaja. Namun, dan Asep Berlian. Tapi, semuanya belum menemui sasaran.

Sepanjang babak pertama, kedua tim tampil sama-sama agresif. Mulanya Madura United yang melancarkan tembakan bertubi-tubi. Berikutnya, giliran Persebaya yang memilih menunggu, tak ketinggalan merepotkan pertahanan lawannya.

Satu peluang emas sebenarnya tercipta di menit ke-43 saat Taisei Marukawa di sisi sayap kiri mengirim umpan tarik kepada Wilkson di jantung pertahanan Madura United. Sayang, Wilkson gagal mengarahkan kakinya ke bola yang akhirnya meninggalkan lapangan.

 

 

 

 

2 dari 3 halaman

Persebaya Tak Punya Masalah Penyelesaian Akhir

Lebih lanjut Aji Santoso memandang bahwa tidak ada masalah pada penyelesaian akhir yang dimiliki oleh Persebaya. Sebab, para pemain tetap mampu memperbaikinya selama babak kedua dengan serangan yang tak kalah membahayakan dari Madura United.

"Tidak ada masalah dalam penyelesaian akhir. Yang penting, kami menang karena pertandingan ini sulit. Kami sempat libur dua minggu dan masih harus bekerja keras untuk pertandingan-pertandingan berikutnya supaya lebih bagus,” ucap Aji.

Winger muda Marselino Ferdinan mengakui bahwa kemenangan ini berarti penting untuk skuat Persebaya demi kembali meraih hasil positif di seri ketiga.

"Pertandingan ini berjalan dengan intensitas tinggi yang ditampilkan kedua tim, sama-sama memberi tekanan keras. Puji Tuhan, kami mendapat kemenangan dan ini membuat kami lebih percaya diri menatap laga berikutnya,” ujarnya.

Tambahan tiga poin membuat Persebaya mengoleksi 20 poin dari 12 laga. Seperti pekan lalu, mereka masih menduduki peringkat keenam klasemen sementara.

3 dari 3 halaman

Di Mana Posisi Persebaya Saat Ini?

Video Populer

Foto Populer