Sukses


Liga Champions: Olivier Giroud Jadi Tumbal Kemenangan AC Milan di Markas Atletico Madrid

Bola.com, Jakarta - AC Milan di luar dugaan berhasil mempermalukan Atletico Madrid dengan skor 1-0 pada laga kelima Grup B Liga Champions di Estadio Wanda Metropolitano, Kamis (25/11/2021) dini hari WIB.

Hasil tersebut membuat Milan punya peluang lolos ke-16 besar Liga Champions. Saat ini, AC Milan berada di urutan ketiga Grup B dengan nilai empat, unggul produktivitas gol atas Atletico yang turun ke dasar grup.

Namun demikian, kemenangan Rossoneri di markas Atletico Madrid harus dibayar dengan cedera yang dialami striker Olivier Giroud. Penyerang andalan Milan asal Prancis yang tak mampu menyelesaikan pertandingan.

Laporan dari Football Italia, ia mengalami cedera hamstring dalam laga itu dan harus ditarik keluar pada menit ke-66. Eks pemain Arsenal dan Chelsea itu digantikan Zlatan Ibrahimovic.

Hal ini tentu akan menjadi kerugian bagi AC Milan. Terutama cukup membutuhkan tenaga Giroud baik di kompetisi Serie A maupun partai terakhir fase grup Liga Champions yang sangat menentukan.

2 dari 3 halaman

Otot Hamstring Robek

Olivier Giroud sejatinya diturunkan pelatih Stefano Pioli sejak menit pertama meladeni tuan rumah Atletico Madrid. Namun secara tiba-tiba dia berhenti berlari saat mengejar bola di lapangan.

Giroud lantas memgangi paha kirinya, dan tak mampu melanjutkan pertandingan. Giroud langsung diganti pada menit ke-66, memberi jalan bagi striker gaek Zlatan Ibrahimovic.

Fakta bahwa dia berhenti di tengah-tengah lari pendek dan memegang hamstringnya menunjukkan kemungkinan robekan.

3 dari 3 halaman

Absen Beberapa Pekan

Masih dalam laporan Football Italia, cedera yang dialami Giroud akan membutuhkan beberapa minggu di pinggir lapangan. Tentu menjadi sebuah kerugian besar bagi Milan, karena Giroud adalah satu di antara mesin golnya.

Pemain berusia 35 tahun itu juga baru saja kembali dari masa istirahat karena cedera. Meski ia berhasil mencetak empat gol dalam 12 penampilan musim ini di seluruh kompetisi.

Pelatih Milan, Stefano Pioli, bakal pusing karena Giroud menambah daftar pemain yang cedera seperti Ante Rebic, Davide Calabria, Fikayo Tomori, Mike Maignan, Alessandro Plizzari dan Samu Castillejo.

Sumber: Football Italia

Video Populer

Foto Populer