Sukses


Duel Pelatih Persib Bandung vs Arema FC di BRI Liga 1: Adu Skema Alternatif

Bola.com, Jakarta - Duel perebutan runner-up klasemen sementara terjadi di pekan-14 BRI Liga 1 2021/2022 antara Persib Bandung lawan Arema FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (28/11/2021).

Persib yang ada di posisi kedua hanya berjarak dua poin dengan Arema FC di posisi ketiga. Kecerdikan masing-masing pelatih berperan besar di laga ini. Karena kedua tim tak bisa turun dengan komposisi terbaik. Sehingga pelatih harus jeli mencari pengganti yang pas.  

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts harus kehilangan bek tengah Nick Kuipers karena akumulasi kartu. Selain itu, Mohammed Rashid juga membela Timnas Palestina.

Ditambah lagi dua pemain naturalisasi, Ezra Walian dan Victor Igbonefo yang lebih dulu absen karena bergabung dengan Timnas Indonesia.

Kubu Arema kondisinya tak beda jauh. Setidaknya ada enam pemain yang bakal absen. Dua pemain dihukum akumulasi kartu Hanif Sjahbandi dan Diego Michiels. Sedangkan dua pemain lain Kushedya Hari Yudo dan Dedik Setiawan dipanggil Timnas Indonesia.

Sisanya, Feby Eka dan Tito Hamzah masih berkutat dengan cedera engkel. Artinya, dituntut kejelian dalam waktu singkat mereka harus punya komposisi terbaik dalam duel akhir pekan nanti.

 

 

 

2 dari 4 halaman

Robert Alberts Putar Otak

Khusus arsitek Persib Bandung, Robert Alberts, dia agak pusing karena harus mencari dua stoper alternatif. Karena Kuipers dan Igbonefo yang jadi pilihan utama sama-sama absen.

Pelatih asal Belanda ini sempat menjadikan Supardi Nasir jadi bek tengaj. Sedangkan stok bek tengah murni ada Ahmad Jufriyanto dan Indra Mustafa. Tinggal melihat bagaimana alternatif strategi yang akan dimainkan Robert.

Sejauh ini, Robert membuat Persib tampil lebih menyerang dan banyak menguasai permainan. Sehingga lini belakang mereka tak banyak ditekan lawan. Hanya saat lawan Persija Jakarta di pekan ke-12 mereka keteteran dan menelan kekalahan pertama musim ini.

 

3 dari 4 halaman

Almeida Punya Banyak Opsi

Sedangkan Almeida, dia masih punya cukup stok pemain. Hanya Hanif yang baru kali ini absen. Sedangkan Arema FC sudah terbiasa bermain minus Diego, Yudo dan Dedik sudah terbiasa absen. Feby dan Tito juga beberapa kali jadi cadangan. Baik karena cedera maupun panggilan Timnas Indonesia.

Untuk stok gelandang bertahan pengganti Hanif, Arema masih punya Jayus Hariono, Dave Mustaine dan Faiz Iqbal. Tinggal memilih siapa yang paling siap untuk dipasangkan dengan Renshi Yamaguchi.

Sedangkan posisi sayap, masih tersisa Ridwan Tawainella. Tapi menarik ditunggu, bisakah kedua pelatih tetap tampil impresif dengan kondisi skuat tak lengkap. 

 

4 dari 4 halaman

Di Mana Posisi Arema Saat Ini?

Video Populer

Foto Populer