Sukses


BRI Liga 1: Bhayangkara FC Comeback dan Bungkam Persebaya, Paul Munster Bangga

Bola.com, Denpasar - Bhayangkara FC meraih kemenangan penting atas Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-20 BRI Liga 1 2021/2022. Dalam laga yang digelar di Stadion Ngurah Rai, Selasa (18/1/2022) malam WIB, Bhayangkara FC menang 2-1 atas Persebaya.

Tim berjulukan The Guardians itu tertinggal lebih dulu lewat gol Taisei Marukawa pada akhir babak pertama. Namun, mereka berhasil mencuri dua gol pada babak kedua.

Gol pertama Bhayangkara FC dicetak oleh Melvin Platje. Sementara gol kedua The Guardians yang juga gol penentu kemenangan dicetak oleh Ezechiel N'Douassel.

Kemenangan itu membuat Bhayangkara FC nyaman di puncak klasemen sementara BRI Liga 1. Mereka unggul dua poin atas Arema FC yang berada di posisi kedua.

Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, merasa bangga dengan perjuangan tim asuhannya dalam laga ini. Meski ia tidak terlalu senang dengan penampilan Evan Dimas dan kolega pada babak pertama.

"Sangat senang dengan comeback yang kami dapatkan. Tapi, awalnya saya agak kurang senang," ujar Paul Munster dalam sesi jumpa pers setelah laga usai.

2 dari 4 halaman

Beberapa Perubahan

Paul Munster juga menjelaskan dirinya melakukan beberapa perubahan dalam pertandingan itu. Perubahan tersebut dilakukan pada babak kedua.

Paul Munster menyebut perubahan yang dilakukannya berjalan baik. Sebab para penggawa Bhayangkara FC itu mau mendengarkan dan melaksanakan apa yang diinstruksikannya dengan baik.

"Saya melakukan perubahan beberapa kali. Kami kembali ke jalur kemenangan. Para pemain mendengarkan saya dan mereka sangat fleksibel secara taktikal," jelasnya.

 

3 dari 4 halaman

Libur Sejenak

Setelah menjalani laga melawan Persebaya Surabaya, Bhayangkara FC punya waktu sekitar delapan hari sebelum menjalani laga selanjutnya.

Sebab, pekan ini akan ada jeda internasional FIFA Matchday yang merupakan pekan untuk uji coba internasional bagi tim nasional, tak terkecuali Timnas Indonesia.

Hal tersebut bisa dimanfaatkan oleh para pemain Bhayangkara FC untuk rihat sejenak. Selain itu, mereka juga bisa menyiapkan diri dengan lebih baik untuk menghadapi laga selanjutnya.

Dalam jeda internasional kali ini, Bhayangkara FC harus melepas dua pemain ke Timnas Indonesia. Dua pemain tersebut adalah Evan Dimas dan Sani Rizki.

 

4 dari 4 halaman

Posisi Bhayangkara FC di BRI Liga 1 Saat Ini

Video Populer

Foto Populer