Sukses


Ditanya soal Haruna Soemitro oleh Media Korea, Begini Reaksi Tak Terduga Shin Tae-yong

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengucapkan terima kasih atas dukungan fans kepadanya. Haruna Soemitro dikecam oleh netizen buntut dari kritikannya kepada Shin Tae-yong.

"Saya sedang tidak dalam mood yang baik, tapi saya tidak akan mengatakan sesuatu yang istimewa. Saya hanya ingin berterima kasih kepada para penggemar karena mengetahui bahwa tim kami bekerja keras dan mendukung kami," kata Shin Tae-yong dalam wawancara dengan Joongang Daily, Jumat (21/1/2022).

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu blak-blakan menyentil kinerja Shin Tae-yong dalam podcast JPNN. Dia meminta pelatih asal Korea Selatan itu untuk membawa Timnas Indonesia menjuarai Piala AFF 2022, tidak sekadar runner-up.

Haruna menganggap jika Timnas Indonesia hanya menjadi finalis, pihaknya tidak membutuhkan Shin Tae-yong lantaran tim berjulukan Skuad Garuda itu telah enam kali menjadi tim peringkat kedua di Piala AFF.

Ucapan Haruna memantik kemarahan netizen Indonesia. Media Korea juga menyoroti reaksi fans Timnas Indonesia

"Tagar #STYStay, SaveSTY, dan '#HarunaOut' membanjiri media sosial Indonesia dalam beberapa hari terakhir. Spanduk dengan kalimat ini pun digantung di jalan-jalan," tulis Joongang.

Dukungan untuk Shin Tae-yong bakal terus mengalir. PSSI juga mengisyaratkan bakal memperpanjang masa kerja sang pelatih.

2 dari 3 halaman

Mengurus Semua Timnas

Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan sinyal bakal memperpanjang masa bakti Shin Tae-yong. Menurut Iriawan, rencana itu dilakukan agar sepak bola Indonesia bisa berprestasi.

Saat ini, Shin Tae-yong masih terikat kontrak bersama Timnas Indonesia sampai 31 Desember 2023. Pelatih asal Korea Selatan itu dipercaya untuk menukangi Tim Garuda dari semua kelompok umur semisal U-18, U-20, U-23, dan senior.

"Kami akan melihat perkembangan. Kemungkinan besar ada untuk diperpanjang," kata Mochamad Iriawan saat diundang menjadi narasumber di Podcats Close The Door milik Deddy Corbuzier.

"Ini kan prosesnya panjang. Dia kan meng-hired U-18, U-20, U-23 dan senior. Jadi berkesinambungan lah. Pemain senior kan dari junior," ujar Iriawan.

3 dari 3 halaman

Tugas Berat

Shin Tae-yong kini dihadapkan pada tugas berat bersama Timnas Indonesia sepanjang 2022. Pada Februari nanti, dia akan memimpin Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2022.

Setelah itu, Timnas U-23 akan mewakili Indonesia di SEA Games Vietnam yang berlangsung pada Mei mendatang. Seperti diketahui, Indonesia terakhir kali meraih medali emas SEA Games pada edisi 1991 atau 31 tahun lalu.

Kemudian pada akhir tahun, Shin Tae-yong kembali memimpin Timnas Indonesia senior di Piala AFF 2022. Menarik untuk menantikan gebrakan apa yang akan diberikan oleh eks pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

Sumber: Joongang Daily via Isplus, Podcast Deddy Corbuzier

Video Populer

Foto Populer