Sukses


Jadwal Arema di Seri 4 BRI Liga 1 2021 / 2022: Bakal Seru, Ada Partai Klasik Vs Persebaya

Bola.com, Jakarta - Jadwal lanjutan seri 4 BRI Liga 1 2021/2022 sudah dirilis. Persaingan di papan atas diprediksi makin sengit. Lantaran klub papan atas akan bertemu.

Arema FC misalnya. Tim berjuluk Singo Edan ini masih memiliki 8 laga di seri 4 yang berlangsung di Bali. Jika melihat 8 laga yang akan dihadapi, ada satu pertandingan yang sangat krusial. Dan ini bisa jadi batu sandungan Ahmad Alfarizi dkk.

Adalah pertandingan lawan Persebaya Surabaya di matchday 27 pada 23 Februari mendatang. Bukan berarti laga lainnya tidak krusial, tapi pertemuan ini jadi pertaruhan posisi papan atas.

Karena saat ini Persebaya juga masuk dalam bursa juara. Tim berjuluk Bajul Ijo ada di posisi 4 dengan 39 poin. Sementara Arema sebagai runner up dengan 41 poin.

Pertemuan dengan Persebaya juga selalu panas. Karena dua tim merupakan rival abadi. Mereka seperti mempertaruhkan gengsi sebagai tim terkuat di Jawa Timur. Di putaran pertama lalu, kedua tim bermain imbang 2-2. Waktu itu Arema nyaris memenangi laga karena unggul 2 gol lebih dulu.

Namun kemenangan itu hilang karena pemain senior Arema, Dendi Santoso diganjar kartu merah. Singo Edan pun kehilangan kendali permainan. Sehingga laga berakhir imbang.

Jika Arema bisa mengalahkan Persebaya di pertemuan nanti, mereka punya kans lebih besar jadi juara. Tak hanya itu, Singo Edan bisa menjauh dari kejaran Persebaya.

Tapi ini bukan hal mudah. Karena Persebaya musim ini tetap jadi tim tangguh. Mereka sempat punya rekor 13 laga tak terkalahkan. Nomor dua paling banyak setelah 17 laga tak terkalahkan milik Arema.

 

 

2 dari 4 halaman

Hadapi Persija

Selain Persebaya, Arema akan bertemu dengan tim besar yang kini berkutat di papan tengah. Seperti Persija Jakarta dan Madura United.

Dua tim ini akan dihadapi Arema di matchday 23 dan 26. Arema lebih dulu bersua Persija pada 5 Februari. Sedangkan Madura United dihadapi 19 Februari.

Di putaran pertama silam, Arema berhasil memenangi duel lawan dua tim tersebut. Meski sekarang mereka di papan tengah, Persija dan Madura United ingin bangkit di putaran kedua. Mereka melakukan perubahan komposisi pemain dan pelatih. Jika lengah, Arema bisa tergelincir di laga ini.

Selain Persebaya, Persija dan Madura United, bisa dibilang lawan lainnya bisa diatasi Arema. Seperti Persipura Jayapura, Persela Lamongan, Persiraja Banda Aceh, Persita Tangerang dan Persik Kediri.

Di putaran pertama lalu, hanya Persita yang berhasil menahan Arema. Selain itu, semua bisa ditaklukkan.

 

3 dari 4 halaman

Jadwal Arema di Seri 4 BRI Liga 1 2021/2022

Jadwal Arema di Seri 4 BRI Liga 1 2021/2022

  1. 28 Januari Arema vs Persipura
  2. 1 Februari Persela vs Arema
  3. 5 Februari Arema vs Persija
  4. 10 Februari Arema vs Persiraja
  5. 15 Februari Persita vs Arema
  6. 19 Februari Arema vs Madura United
  7. 23 Februari Persebaya vs Arema
  8. 27 Februari Arema vs Persik 
4 dari 4 halaman

Di Mana Posisi Arema Saat Ini?

Video Populer

Foto Populer