Sukses


Manchester City Butuh 10 Tahun untuk Menyamai Manchester United

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, berpendapat kalau Manchester City membutuhkan waktu selama 10 tahun untuk bisa menyamai kualitas Manchester United. 

Guardiola membuat pernyataan yang menarik pasca kemenangan Manchester City atas Burnley pada pertandingan pekan ke-20 Premier League (2/1/2017). Saat itu, ia menyiratkan kalau Manchester City bisa menjadi klub terakhir yang akan ia tangani.

Pernyataan manajer asal Spanyol tersebut tidak berhenti sampai di situ. Dilansir dari Daily Mail, Guardiola juga membuat pernyataan yang sedikit kontroversial dengan mengatakan kalau Manchester City belum sebanding dengan Manchester United.

"Jika melihat dari sisi sejarah, Manchester City belum sebanding dengan Barcelona, Juventus, Bayern Munchen dan Manchester United. Saya bukan membicarakan masalah titel, tetapi konsistensi untuk terus tampil di Liga Champions. Konsistensi tersebut lebih penting daripada memenangi sebuah gelar.

"Kami terus meyakinkan orang-orang yang berada di klub ini kalau mereka mempunyai peluang yang bagus. Begitu juga untuk para suporter, mereka harus percaya kalau mereka mendukung klub yang luar biasa," ungkap Pep.

Saat ini, Manchester City menempati posisi ketiga di klasemen sementara Premier League dengan koleksi 42 poin. Mereka tertinggal tujuh poin dari Chelsea, yang baru akan memainkan pertandingan pekan ke-20 Premier League pada Rabu (4/1/2016), menghadapi Tottenham Hotspur.

Sumber: Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer