Sukses


Kelechi Iheanacho Disarankan Tinggalkan Manchester City

Bola.com, Manchester - Mantan striker Nigeria, Yakubu Aiyegbeni, menyarankan agar Kelechi Iheanacho hengkang dari Manchester City pada musim panas 2017.

The Citizens memboyong Iheanacho dari Taye Academy pada Januari 2014. Pemain berusia 20 tahun tersebut melakoni debut profesional pada Agustus 2015.

Iheanacho membayar kepercayaan Manuel Pellegrini yang masih menjabat sebagai manajer Manchester City pada musim 2015-2016. Dia mencetak 14 gol dan tujuh assist dari 36 laga.

Jatah bermain Ihenacaho berkurang setelah Pep Guardiola menggantikan Pellegrini pada awal musim 2016-2017. Pemain berusia 20 tahun itu hanya mengemas tujuh gol dan tiga assist dari 29 penampilan.

Satu di antara penyebabnya adalah kedatangan Gabriel Jesus pada Januari 2017. Manchester City dikabarkan membuka peluang melepas Iheanacho pada musim panas ini.

"Dia (Kelechi Iheanacho) harus pindah. Dia adalah pesepak bola dan harus bermain. Jika tidak bermain, Anda tidak berkembang karena hanya duduk di kursi cadangan setiap pekan," ujar Yakubu.

"Anda menjadi frustrasi jika tidak bermain. Menurut saya, ide yang bagus untuk dia adalah hengkang dan mendapat lebih banyak pengalaman," tuturnya.

Iheanacho memiliki sejumlah opsi apabila memutuskan untuk pindah dari Manchester City pada musim panas 2017. Striker berbakat Nigeria itu menjadi target West Ham United dan Leicester City.

Sumber: ESPN

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer