Sukses


Vincent Kompany Absen saat Manchester City Bersua Liverpool

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memastikan jika Vincent Kompany bakal absen saat timnya bersua Liverpool pada pekan keempat Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (9/9/2017).

Kompany tidak bisa bermain karena mengalami cedera betis. Cedera tersebut didapatkan bek 31 tahun itu ketika membawa timnas Belgia menang 9-0 atas Gibraltar pada laga lanjutan Grup H kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa, 1 September 2017.

Beruntung, cedera Vincent Kompany tidak terlalu parah. Dia diprediksi sudah bisa kembali bermain saat The Citizens bersua Feyenoord pada laga perdana Grup F Liga Champions musim ini, di Stadion Feijenoord, 14 September 2017.

"Absennya Kompany akan sangat singkat. Pada laga selanjutnya dia akan bermain. Saya sedih, saya ingin dia fit. Dia berusaha keras, pelatih fisik kami berusaha merawatnya agar dia bisa bermain selama 90 menit dalam tujuh, delapan, hingga sembilan pertandingan tanpa masalah," ujar Guardiola.

"Musim ini kami menjaganya, dia bermain tiga laga selama 90 menit. Sekarang adalah periode tiga pertandingan dalam sepakan dan sayangnya kami kehilangan dia. Kami akan berusaha membuatnya pulih sesegera mungkin," paparnya.

Meski tanpa Vincent Kompany, Pep Guardiola masih memiliki John Stones untuk ditempatkan di jantung pertahanan Manchester City. Bersama Nicolas Otamendi, Stones diharapkan mampu menghalau berbagai serangan pemain-pemain Liverpool.

Sumber: Manchester City

Video Populer

Foto Populer