Sukses


Legenda Manchester United Ramaikan Coaching Clinic YOU.C1000

Bola.com, Jakarta - Tahun ini You.C1000 kembali dengan salah satu event kebanggannya yaitu ‘YOU.C1000 United Way Coaching Clinic 2017’. Selain sebagai perwujudan kerjasama antara YOU.C1000 dan Manchester United, acara ini merupakan bentuk dukungan PT Djojonegoro C-1000 kepada dunia persepakbolaan Indonesia.

You.C1000 dan Manchester United sudah menyiapkan serangkaian kegiatan yang akan menyaring pemuda-pemuda dengan bakat olahraga, untuk mengikuti pelatihan dengan pelatih dari Manchester United Soccer School (MUSS). Selain diharapkan dapat membawa salah satu klub sepakbola terbesar dunia tersebut lebih dekat dengan penggemarnya di Indonesia, seluruh rangkaian acara juga dimaksudkan untuk memberi wadah bagi remaja usia 16-18 tahun penyuka olahraga sepakbola untuk saling bertukar pengalaman & ilmu.

Proses seleksi awal dilakukan sejak awal bulan September di lima kota besar di Indonesia, Jakarta, Botabek, Bandung, Surabaya, Yogyakarta. Tahun ini, total sekolah yang mendaftar untuk mengikuti kegiatan ini berjumlah 80 dan seleksi awal diadakan di enam belas Sekolah Menengah Atas (SMA) di masing-masing daerah untuk menyaring pemain-pemain berpotensi.

Pemenang dari setiap daerah akan mengikuti You.C1000 United Way Coaching Clinic di Jakarta. Pelatihan tersebut diselenggarakan selama empat hari di GOR Soemantri Brojonegoro, pada tanggal 26 September-29 September, 2017 dan dipimpin langsung oleh pelatih resmi dari Manchester United.

“Saya rasa ini adalah ajang yang sangat baik untuk memberi wadah bagi anak-anak sekolah yang menyukai olahraga sepakbola ini untuk saling bertukar ilmu dengan peserta dari daerah lain dan mendapat kesempatan istimewa untuk dilatih oleh pelatih dengan taraf Internasional, yaitu Coach Dan & Chris dari MUSS.” Kata Henky Prabowo selaku National Sales & Marketing Manager PT Djojonegoro C-1000.

Tidak berhenti sampai disitu, pelatih dari MUSS sendiri akan memilih enam belas pemuda dengan hasil pelatihan paling baik untuk selanjutnya dimasukkan ke dalam 2 tim. Mereka yang telah terpilih, nantinya, akan bergabung dengan Legenda Tim Nasional Indonesia untuk membentuk 2 buah tim, yang kemudian akan diadu untuk membuktikan kemampuan timnya masing-masing pada puncak rangkaian acara, pada tanggal 30 September.

“Kami ingin para peserta menguji kemampuan mereka setelah pelatihan dan mendapat kesempatan untuk berlaga bersama pemain Legenda Nasional Indonesia. Melalui pengalaman yang sangat luar biasa ini, kami berharap kecintaan mereka terhadap sepak bola bisa semakin berkembang dan berguna bagi persepakbolaan di tanah air.” tambah Henky Prabowo

Masih di hari yang sama, kegiatan YOU.C1000 Unite Way Coaching Clinic ini akan diisi dengan berbagai acara bersama klub penggemar Manchester United di Indonesia. Turut memeriahkan, band Netral dan legenda Manchester United, David May akan hadir dalam acara yang diadakan di GOR Soemantri, Jakarta. Rangkaian acara ini akan ditutup dengan menonton bersama pertandingan Manchester United vs Crystal Palace.

 

Video Populer

Foto Populer