Sukses


Makna You'll Never Walk Alone bagi Mantan Pemain Liverpool

Bola.com, Jakarta - Dua mantan pemain Liverpool, Gary McAllister dan Roy Evans, mengungkapkan arti lagu "You'll Never Walk Alone" untuk mereka. Selain itu, Evans mengaku punya kenangan manis dengan lagu tersebut.

Tembang "You'll Never Walk Alone" melekat dengan Liverpool sejak 1963. Ketika itu, grup musik Gerry and the Pacemakers merilis ulang lagu yang diciptakan pada 1945 itu untuk para pendukung The Reds.

Tidak hanya untuk para pendukung, rupanya "You'll Never Walk Alone" juga memiliki kenangan sendiri dalam diri mantan pemain. Contohnya adalah Evans yang dinyanyikan lagu tersebut ketika pensiun.

"Saya menyanyikan You'll Never Walk Alone dengan Gerry Marsden (vokalis Gerry and the Pacemakers) pada pertandingan terakhir bersama Liverpool. Saat itu, 50.000 orang yang hadir di Anfield untuk mengucapkan selamat tinggal kepada saya," ujar Evans.

Sementara itu, McAllister menganggap tembang itu dapat memantik semangat para pemain. Pria asal Skotlandia itu menganggap pengaruh lagu itu tidak lekang oleh waktu.

"Ketika bermain di Anfield, mendengar You'll Never Walk Alone berkumandang membuat saya bersemangat. Hingga saat ini, saya melihat para pemain Liverpool masih terinspirasi apabila mendengar lagu tersebut," tutur Gary McAllister.

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer