Sukses


Sterling Takut Dibunuh Guardiola Gara-Gara Kehilangan Bola

Jakarta Bintang Manchester City, Raheem Sterling kena semprot Pep Guardiola. Akibatnya, Sterling mengaku sempat khawatir dengan masa depannya.

Sterling bermain buruk saat Manchester City bermain imbang tanpa gol melawan Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris, 31 Desember 2017. Saat itu, dia tidak bisa menciptakan peluang untuk timnya.

Usai pertandingan, Guardiola langsung memaki Sterling di ruang ganti. Mantan pelatih Barcelona itu tidak senang dengan permainan yang diperlihatkan anak asuhnya.

"Saya sangat ingat dia memaki saya usai melawan Crystal Palace. Saya kehilangan bola cuma tiga kali, tapi dia (Guardiola) seperti ingin membunuh saya di ruang ganti," ujar Sterling, dikutip dari Soccerway.

"Ketika itu, saya langsung berpikir tidak akan mendapat kesempatan hingga akhir musim," kata pemain Manchester City berkebangsaan Inggris tersebut.

2 dari 3 halaman

Bagus untuk Pemain

Bagi Sterling, omelan Guardiola sangat baik untuk perkembangannya sebagai pemain. Berkat ocehan Guardiola kala itu, Sterling mengaku semakin berkembang.

"Manajer seperti dia akan membawa Anda ke tempat yang lebih baik. Dia memastikan Anda tidak melakukan kesalahan lagi dengan memberitahu Anda," ucap mantan pemain Liverpool tersebut.

"Kini, saya jadi lebih paham mengontrol bola di sektor sayap. Guardiola memberi tahu saya cara memperlambat bola, membuat ritme, bahkan hingga ke detail yang lebih kecil," katanya.

Sumber: Liputan6.com

 

3 dari 3 halaman

Statistik Sterling Musim Ini

Main: 26

Gol: 15

Bikin peluang: 43

Assist: 7

Akurasi tendangan: 54 persen

Akurasi umpan: 83 persen

Akurasi menggiring bola: 56 persen

Video Populer

Foto Populer