Sukses


Arsenal: Terima Kasih, Arsene Wenger!

Bola.com, Jakarta - Pernyataan mundur Arsene Wenger sebagai manajer Arsenal pada akhir musim ini jadi kabar besar. Pemilik saham mayoritas Arsenal, Stan Kroenke, memberikan penyataan lanjutan tak lama setelah Wenger menyatakan mundur.

Stan Kroenke mewakili klub mengucapkan terima kasih atas pengabdian Arsene Wenger pada klub sepanjang 22 tahun.

Berikut pernyataan Kroenke seperti dilansir dari situs resmi klub, Jumat (20/4/2018).

"Ini adalah satu di antara hari tersulit yang pernah kami alami dalam tahun-tahun olahraga kami. Satu di antara alasan kami terlibat dengan Arsenal adalah karena apa yang Arsene bawa ke klub dan di luar lapangan. Umur panjang dan konsistensinya selama periode berkelanjutan di level tertinggi dari permainan tidak akan pernah bisa ditandingi."

"Kami memiliki ambisi tinggi untuk membangun peningggalan Arsene yang luar biasa dan menghormati visinya dengan memastikan Arsenal bersaing dan memenangi prestasi terbesar serta terpenting dalam pertandingan."

"Sekarang kami harus fokus menyelesaikan musim dengan baik dan meminta jutaan fans kami untuk bergabung dalam memberikan tribute yang pantas untuk satu di antara sejarah terbesar Arsenal dan satu di antara yang hebat dalam permainan," tutur Kroenke.

Arsene Wenger resmi menyatakan mundur dari jabatan manajer Arsenal pada akhir musim 2017-2018, Jumat (20/4/2018), meski kontraknya masih tersisa satu tahun lagi. Manajer asal Prancis itu bergabung dengan Arsenal pada 1996 dengan prestasi di antaranya tiga gelar juara Premier League dan tujuh gelar juara Piala FA. 

Sumber: Arsenal

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer