Sukses


Sarri Ungkap 2 Pemain yang Tak Sesuai dengan Pola Permainan Chelsea

Bola.com, Jakarta - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri menyebut ada dua pemain The Blues yang tak bisa melakukan strategi yang dikembangkannya. Menurut arsitek Chelsea tersebut, dua pemain itu adalah Danny Drinkwater dan Victor Moses.

Menurut The Sun, ungkapan Maurizio Sarri sejalan dengan fakta yang sedang dihadapi dua pemain itu. Saat ini, Danny Drinkwater dan Victor Moses jarang mendapat tempat di tim utama Chelsea.

Hal itu berlatar keberadaan Maurizio Sarri, yang merasa keduanya tidak cocok dengan skema permainan. Drinkwater datang dari Leicester City pada musim panas lalu.

Sejak datang, ia masih mampu mencatatkan 22 penampilan di bawah asuhan Antonio Conte. Namun sejak laga Community Shield, ia tak pernah menjadi pilihan Maurizio Sarri.

Nasib sama juga menimpa Victor Moses, yang merupakan sosok langganan Conte di sisi kanan pertahanan The Blues. Namun pada musim ini, ia hanya mencatatkan lima penampilan di posisi naturalnya, penyerang sayap.

Sarri pun berkilah mencari alasan menjelaskan minimnya kesempatan bermain dua pemain tersebut. Khusus Drinkwater, ia menganggap sang pemain tidak cocok dalam skemanya dan telah memberi tahunya sejak dua bulan lalu.

"Saya pikir situasi Drinkwater, bagi saya, adalah dia tidak cocok untuk bersanding dengan dua gelandang lainnya. Saya telah memberi tahu apa yang saya pikirkan sejak dua bulan lalu," ," ujar Sarri.

Sementara itu, khusus Victor Moses, Sarri merasa sang pemain cocok dengan posisi yang telah diberikan Antonio Conte pada musim lalu. Karena pertimbangan ini, ia mengaku ragu dengan masa depan keduanya di Stamford Bridge.

"Moses lebih cocok bermain sebagai wing back ketimbang penyerang ataupun bek sayap, saya pikir begitu. Saya tidak tahu [apakah keduanya punya masa depan]. Mereka telah berkembang, tetapi karakteristiknya sedikit berbeda," tambahnya.

Kini, Sarri tengah berpikir bagaimana cara mengoptimalkan peran Drinkwater dan Moses. Pilihan lain, Chelsea akan melego duo tersebut pada bursa transfer musim dingin tahun depan.

Sumber: The Sun

Video Populer

Foto Populer