Sukses


Tingkah Paul Pogba Bikin Mantan Striker Manchester United Jengkel

Bola.com, Manchester - Mantan striker Manchester United, Louis Saha, kesal dengan tingkah Paul Pogba yang membeberkan keinginannya pergi dari Old Trafford pada musim panas ini. Saha menilai mantan pemain Juventus itu bisa membuat amburadul klub asuhan Ole Gunnar Solksjaer.

Paul Pogba santer dikaitkan dengan Real Madrid dan Juventus di bursa transfer tahun ini. Pogba secara terang-terangan mengatakan sudah saatnya mencari tantangan baru. 

"Saya agak jengkel dengan itu, tetapi apa yang dapat dilakukan?" ungkap Louis Saha, seperti dilansir Manchester Evening News, Kamis (4/7/2019). 

"Saya berjuang untuk memahami mengapa para pemain mengekspresikan diri mereka (dengan cara ini). Itu yang mereka inginkan, saya mengerti. Tapi, saya berpikir itu bukan sesuatu yang harus dilakukan. Saya patah hari karena dia pemain yang besar untuk klub," imbuh pria asal Prancis itu. 

Namun, Louis Saha, yang memenangkan dua gelar Premier League dan Liga Champions di Theatre of Dreams, berharap Paul Pogba tetap di Manchester United.

"Saya berharap dia masih bisa tetap bersama Manchester United, tetapi sulit untuk dimengerti karena mengekspresikan sesuatu seperti ini. Tingkah seperti itu membuat situasinya sulit ditangani. Ini tidak akan mudah bagi Ole," imbuhnya.

 

2 dari 2 halaman

Pogba Berlatih Terpisah

Persiapan kegiatan pramusim Manchester United sudah memasuki hari ketiga, namun Paul Pogba belum bergabung dengan rekan-rekannya. Pogba disebut menjalani pemeriksaan dan latihan terpisah di Amerika Serikat.

Situasi itu membuat kabar hengkangnya Paul Pogba kembali menguat. Juventus dan Real Madrid pun mengambil ancang-ancang menebus Pogba dari Manchester United.

Sebelumnya, Ole Gunnar Solskjaer berusaha menetralkan situasi dengan mengatakan kalau Pogba masih akan menjadi andalan Manchester United. Solskjaer akan berusaha membangun skuatnya dengan menjadikan Pogba sebagai fondasi.

Sumber : Manchester Evening News

Video Populer

Foto Populer