Sukses


Merih Demiral Masuk Radar Manchester United

Bola.com, Jakarta- Bek Juventus, Merih Demiral, seperti dikabarkan Football Italia, Jumat (19/7/2019), masuk bidikan Manchester United pada bursa musim panas ini. Setan Merah ingin menjadikan pemain asal Turki tersebut sebagai alternatif transfer Harry Maguire yang tak kunjung menemui titik terang.

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu kabarnya sudah melakukan pendekatan terhadap Demiral. Manchester United tidak perlu mengeluarkan banyak biaya jika berhasil menggaet Demiral pada musim panas ini.

Pemain berusia 21 tahun itu dibeli Juventus dari Sassuolo dengan harga 18 juta euro (Rp281 miliar). Harga yang cukup miring ketimbang mendatangkan Maguire, yang dibanderol 80 juta paun (Rp1,2 triliun).

Nyonya Tua juga kabarnya akan mempertimbangkan melepas sang pemain jika menerima keuntungan besar. Pasalnya, tim besutan Maurizio Sarri itu sebelumnya menolak proposal peminjaman yang dilayangkan AC Milan.

Manchester United bisa memanfaatkan kedatangan Matthijs de Ligt, yang bisa jadi akan mengancam posisi Demiral. Tak hanya De Ligt, Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci juga bisa menjadi pesaing berat Demiral untuk memperebutkan tempat di lini belakang Juventus.

Selain Manchester United, klub asal La Liga, Atletico Madrid, juga tertarik dengan Merih Demiral. Los Rojiblancos ingin mencari pengganti Diego Godin dan Lucas Hernandes yang hengkang pada musim panas ini.

Sumber: Football Italia

Video Populer

Foto Populer