Sukses


Kisah Sir Alex Ferguson Tentang Perekrutan Cristiano Ronaldo ke Manchester United

Jakarta Manajer legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, menceritakan proses perekrutan Cristiano Ronaldo. Pemain Timnas Portugal itu tercatat sebagai pemain Manchester United sejak Agustus 2003.

Ferguson kali pertama melihat Cristiano Ronaldo saat Manchester United mengalahkan Sporting CP dengan skor 3-1 dalam laga uji coba untuk meresmikan Estadio Jose Alvalade, Agustus 2003. Ketika itu, Ronaldo membuat bek MU ketika itu, Mikael Silvestre, kesulitan.

Pertemuan Ferguson dengan Ronaldo, yang kala itu masih berusia 18 tahun, terjadi setelah Setan Merah, kehilangan David Beckham yang hengkang ke Real Madrid. The Red Devils juga gagal mendatangkan Ronaldinho.

"Setelah kami bermain melawan Sporting, semua pemain di ruang ganti berbicara soal Ronaldo," ucap Ferguson, seperti dikutip dari media Inggris, Mirror.

"Dalam pesawat yang membawa kami kembali dari pertandingan tersebut, mereka mengungkapkan kepada saya untuk mendatangkannya. Itulah bagaimana tingginya mereka menilai Ronaldo. Ia adalah pemain muda paling menarik yang pernah saya lihat," kata Ferguson melanjutkan.

Dengan desakan para pemain Manchester United, Ferguson akhirnya membeli Cristiano Ronaldo seharga 12 juta pound sterling atau setara dengan Rp207 miliar dari Sporting CP.

2 dari 3 halaman

Sukses Besar

Selama bersama Manchester United hingga 2009, Ronaldo menjelma sebagai pemain bintang. Dia mampu mencetak 118 gol dari 292 penampilan di semua kompetisi.

Selain itu, kekasih Georgina Rodriguez tersebut juga memenangkan tiga gelar Premier League, hingga satu trofi Liga Champions. Ronaldo juga memenangkan Ballon d'Or pertamanya bersama Manchester United.

Ronaldo memutuskan untuk meninggalkan Old Trafford pada 2009. Ketika itu, dia memutuskan untuk bergabung dengan Real Madrid dengan mahar 80 juta pound sterling.

Sumber asli: Mirror

Disadur dari: Liputan 6 (Cakrayuri Nuralam/Edu Krisandefa, published 8/9/2019)

3 dari 3 halaman

Statistik Ronaldo

Berikut statistik Cristiano Ronaldo selama memperkuat Manchester United:

Main: 292

Gol: 118

Assist: 68

Kartu kuning: 38

Kartu merah: 4

Saksikan video pilihan berikut ini:

Video Populer

Foto Populer