Sukses


4 Pemain yang Berkilau dalam Duel Akbar Chelsea Vs Liverpool

Bola.com, Jakarta - Liverpool melanjutkan tren kemenangan di pentas Premier League saat mengalahkan Chelsea 2-1 di Stadion Stamford Bridge, London, Minggu (22/9/2019) malam. Liverpool sempat unggul dua angka terlebih dahulu melalui gol dari Trent Alexander-Arnold dan Roberto Firmino, sebelum Chelsea mengecilkan ketertinggalan melalui gol yang disarangkan N’Golo Kante.

Dengan hasil ini, menempatkan Liverpool kokoh di puncak klasemen dengan raihan 18 poin. Sedangkan Chelsea harus rela tergusur ke posisi ke-11 dengan raihan 8 poin.

Trent Alexander-Arnold tampil gemilang sepanjang laga. Bek kanan Inggris tersebut memecahkan kebuntuan di babak pertama melalui gol yang diciptakan melalui tendangan bebas.

Walau kalah, beberapa pemain Chelsea mendapatkan kredit khusus karena mampu memberikan permainan yang impresif sepanjang pertandingan. Pemain-pemain muda Chelsea memperlihatkan semangat juang tinggi hingga akhir laga.

Berikut tiga pemain yang bersinar sepanjang laga Chelsea Vs Liverpool yang disadur dari Sportskeeda:

2 dari 4 halaman

Trent Alexander-Arnold

Trent Alexander-Arnold salah satu pemain yang vital pada laga semalam. Pasalnya, bek kanan Inggris tersebut menjadi pemain pertama yang memecah kebuntuan pada menit ke-14. Alexander-Arnold mencetak gol pertama Liverpool melalui tendangan bebas ke sudut gawang Kepa Arrizabalaga.

Alexander-Arnold berkali-kali menghadapi gempuran Chelsea. Serangan yang dilancarkan Mason Mount, Tammy Abraham, dan Mateo Kovacic mampu ditahan oleh Alexander-Arnold.

Terdapat catatan khusus dibalik performa gemilang Alexander-Arnold. Bek kanan Liverpool tersebut hanya mencatatkan 56,1% umpan yang akurat. Hal tersebut menodai catatan impresif Alexander-Arnold sepanjang laga semalam.

3 dari 4 halaman

Cesar Azpilicueta

Cesar Azpilicueta menjadi pusat perhatian selama pertandingan semalam. Bek asal Spanyol tersebut menampilkan pertahanan dengan baik dan kreatif dalam membantu serangan The Blues. Bek berusia 30 tahun tersebut dinilai lebih cocok untuk bermain di posisi bek tengah. Azpilicueta memiliki semangat juang yang tinggi sepanjang pertandingan.

Azpilicueta sempat menciptakan sebuah gol pada laga semalam. Namun, gol tersebut dianulir oleh wasit setelah melihat tayangan ulang dari VAR. Dianulirnya gol tidak membuat semangat Azpilicueta menurun. Pada menit ke-71, Azpilicueta menciptakan assist untuk N’Golo Kante untuk menipiskan keadaan. Namun, gol tersebut merupakan torehan satu-satunya Chelsea pada laga semalam.

4 dari 4 halaman

N’Golo Kante

Kembalinya N’Golo Kante dari cedera pergelangan kaki tidak membuat penampilannya menurun. Gelandang Prancis tersebut mampu memberikan penampilan terbaiknya sepanjang laga, walau timnya menelan kekalahan. Kante memiliki tenaga yang kuat dan sikap bertahan yang kokoh.

Penampilan Kante membuat trio lini serang Liverpool sulit menembus lini pertahanan Chelsea. Keberaniannnya membantu rekan-rekan setimnya keluar dari situasi genting setelah tertinggal 2-0. Kante memenangkan delapan dari 15 kali duel perebutan bola, melakukan tiga tekel, dan dua kali intersep.

Kante hadir sebagai pemain yang menipiskan ketertinggalan Chelsea pada menit ke-71. Kante adalah salah satu dari sedikit pemain Chelsea di Premier League yang layak mendapatkan kredit pada pertandingan semalam. (Tegar Juel)

 

Sumber: Sportskeeda

 

 

Video Populer

Foto Populer