Sukses


Kekecewaan Manajer Chelsea Setelah Kalah dari Everton

Bola.com, Jakarta - Manajer Chelsea, Frank Lampard, mengatakan kalau para pemainnya tak tampil sempurna saat kalah dari Everton. Menurutnya, gol-gol dari Everton seharusnya bisa digagalkan oleh Chelsea.

Chelsea kalah dari Everton dengan skor 1-3. The Blues tampil tak menggigit pada laga tersebut.

Menurut Lampard, gol-gol Everton seharusnya bisa diantisipasi oleh para pemain Chelsea.

"Kami sangat ceroboh pada laga tersebut. Gol pertama mereka seharusnya bisa diantisipasi karena bolanya melambung di kotak pertahanan kami," ujar Lampard.

"Lalu dua gol berikutnya karena pertahanan kami sangat kacau. Kami seharusnya bisa membalikkan kedudukan."

"Namun, kami malah kebobolan lagi. Kami seperti memberikan gol kepada Everton," ungkap Lampard.

Kekalahan dari Everton membuat Chelsea tertahan di peringkat keempat pada klasemen sementara Premier League. Chelsea mengoleksi 29 poin dari 16 laga yang sudah dijalani.

2 dari 2 halaman

Pujian untuk Duncan Ferguson

Frank Lampard juga memberikan pujian kepada pelatih interim Everton, Duncan Ferguson. Menurutnya, Ferguson berhasil mengangkat mental para pemain Everton.

"Saya berharap yang terbaik untuk Duncan. Ia adalah legenda di Everton dan sosok yang tepat untuk meningkatkan kepercayaan diri para pemainnya," ujar Lampard.

"Saya sudah memiliki ekspektasi kalau Chelsea akan kesulitan pada laga melawan Everton karena kehadiran Duncan."

"Hal yang saya takutkan menjadi kenyataan," ungkap Lampard.

Sumber: Metro

Video Populer

Foto Populer