Sukses


Manchester United Nyaris Kalah dari Everton

Jakarta - Manchester United (MU) harus puas bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Everton di Goodison Park, Minggu (1/3/2020) dalam laga pekan ke-28 Liga Inggris 2019-2020.

Everton mampu unggul lebih dulu atas MU pada menit ketiga melalui Dominic Calvert-Lewin. Namun, Bruno Fernandes menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-31 lewat sepakan kerasnya.

MU nyaris kalah, beruntung gol Calvert-Lewin pada menit ke-90+2 dianulir wasit setelah melihat VAR. Gylfi Sigurdsson dinilai berada di posisi offside saat Calvert-Lewin melepaskan tendangan.

Jalannya pertandingan

Di awal, Everton bermain menekan dengan mencoba mencuri gol lebih dulu. Pada menit ketiga, kiper MU, David De Gea melakukan blunder fatal ketika sapuannya diblok striker Everton, Dominic Calvert-Lewin sehingga bola masuk ke gawang Setan Merah.

Everton unggul cepat dan membuat kepercayaan diri mereka meningkat. Dua menit kemudian, Calvert-Lewin melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti, tapi bola mampu ditepis De Gea.

MU perlahan mencoba keluar dari tekanan. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer tak mau terpukul setelah kebobolan di menit-menit awal. Tendangan Nemanja Matic pada menit ketujuh masih mengenai tiang gawang.

Tim tamu menunjukkan dominasinya setelah laga berjalan 15 menit. Umpan-umpan terukur diperlihatkan para pemain Setan Merah untuk menembus pertahanan The Toffees.

Akhirnya, pada menit ke-31 tembakan keras kaki kanan Bruno Fernandes menghujam sisi kanan bawah gawang Everton yang dikawal Jordan Pickford. Setelah gol itu, permainan berjalan keras.

Saling serang diperagakan kedua tim untuk mendapatkan gol kedua mereka. Namun, hingga turun minum, skor antara Everton kontra MU masih tetap 1-1.

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Tim tamu mengambil inisiatif serangan lebih dulu di babak kedua. Pada menit ke-48, tendangan Bruno Fernandes masih melebar dari gawang Everton.

Tapi, MU seperti kesulitan menyerang setelah itu. Everton tampak lebih sering membangun serangan untuk bisa menembus barikade pertahanan Victor Lindelof dan kawan-kawan.

Penguasaan bola dari kedua tim pun tampak nyaris seimbang. Anak-anak asuhan Carlo Ancelotti sayangnya tidak bisa mengembangkan permainan mereka. Tembakan Calvert-Lewin pada menit ke-69 masih belum berbuah gol.

Lini belakang Everton bermain disiplin dalam menghalau serangan-serangan MU. Richarlison beberapa kali sempat merepotkan pertahanan Setan Merah lewat tusukan-tusukannya.

Dua peluang emas didapat MU pada menit ke-90 ketika sepakan Bruno Fernandes dari dalam kotak penalti diblok Pickford. Bola muntah disambar Odion Ighalo, tapi kembali dihalau Pickford.

Pada menit ke-90+2, kemelut terjadi di depan gawang MU, Dominic Calvert-Lewin melepaskan tembakan pelan mendatar dan masuk ke gawang yang dikawal De Gea, tapi wasit menganulir gol itu setelah melihat VAR. Gylfi Sigurdsson dinilai berada di posisi offside.

Setelah itu, tidak ada lagi peluang berbahaya yang diciptakan kedua tim. Everton dan MU harus puas bermain imbang 1-1 hingga pertandingan selesai.

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Susunan Pemain

Everton: Pickford; Coleman (Sidibe 28'), Holgate, Keane, Baines; Davies, Gomes (Moise Kean 82'), Sigurdsson, Walcott (Bernard 63'); Richarlison, Calvert-Lewin.

Manchester United: De Gea; Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Shaw; Matic, Fred, McTominay (Juan Mata 72'); Fernandes, Greenwood (Ighalo 72'), Martial (Williams 89').

Sumber asli: Liputan6.com

Disadur dari: Liputan6.com (Windi Wicaksono/Achmad Yani Yustiawan, Published 1/3/2020)

  • Everton adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Liverpool, Inggris.
    Everton adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Liverpool, Inggris.
    Everton adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Liverpool, Inggris.

    Everton

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Liputan 6 adalah sebuah program televisi yang ditayangkan Surya Citra Televisi (SCTV).
    Liputan 6 adalah sebuah program televisi yang ditayangkan Surya Citra Televisi (SCTV).
    Liputan 6 adalah sebuah program televisi yang ditayangkan Surya Citra Televisi (SCTV).

    liputan 6

  • Everton vs MU

Video Populer

Foto Populer