Sukses


Harapan dan Selipan Pujian Bruno Fernandes soal Prospek Berduet dengan Paul Pogba

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, antusias dan berharap dengan prospek bermain bersama Paul Pogda. Duet tersebut mungkin terwujud saat Setan Merah melawat ke markas Tottenham Hotspur pada lanjutan Premier League 2019-2020, Sabtu (20/6/2020) dini hari WIB.  

Sejak datang ke Old Trafford pada Januari 2020, Bruno Fernandes belum punya kesempatan bermain dengan Pogba. Pemain Prancis itu masih menepi karena cedera panjang. 

Kini, Paul Pogba telah sepenuhnya pulih dan siap dimainkan. Fans dibuat penasaran ingin melihat duet geladang tersebut di lini tengah Manchester United. 

Fernandes juga memiliki rasa penasaran yang sama. Tak lupa, ia memberikan kredit khusus untuk Paul Pogba, yang disebutnya sebagai salah satu pemain terbaik.  

Selama tanpa Pogba, Fernandes tampil mengesankan di sektor tengah. Ia berperan signifikan membantu Setan Merah mencatatkan 11 pertandingan beruntun tanpa kekalahan di semua ajang kompetisi.  

"Saya rasa setiap orang antusias ingin melihat Paul Pogba bermain lagi setelah cedera panjangnya," kata Fernandes, seperti dilansir Sky Sports, Kamis (18/6/2020). 

"Bagi saya, bermain bersamanya akan luar biasa. Tentu saja, setiap orang ingin bermain bersama pemain-pemain terbaik dan Paul Pogba satu di antaranya," imbuh Bruno Fernandes

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Isyarat dari Solskjaer

Dalam kesempatan terpisah, manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengaku yakin Bruno Fernandes dan Paul Pogba bisa membangun kerja sama yang kuat di lini tengah. 

Namun, secara tersirat Solskjaer juga mengisyaratkan belum tentu akan langsung menduetkan kedua pemain sebagai tumpuan tim. Siapa pun yang diturunkan, Solskjaer menyebut yang terpenting adalah demi memastikan MU meraih poin penuh. 

"Tapi kami punya banyak pemain bagus dan hal terpenting adalah hasil untuk Manchester United," tegas Solskjaer. 

Sumber: Sky Sports  

   

Video Populer

Foto Populer