Sukses


Ketagihan Pemain Leicester City, Manchester United Incar Pemain Belakang

Jakarta - Manchester United tampaknya ketagihan belanja pemain Leicester City. Setelah sukses mendapatkan Harry Maguire, kini giliran Ben Chilwell yang masuk daftar belanja.

Ben Chilwell merupakan satu di antara bek terbaik asli Inggris di Premier League. Manchester United dan beberapa klub lain dilaporkan tertarik meminangnya.

Sebelum Manchester United, Chilwell telah masuk dalam daftar incaran Chelsea dan Manchester City. Kedua klub kebetulan sedang sama-sama membutuhkan bek kiri baru.

Pada pertengahan Juli ini, giliran Manchester United yang diklaim media-media Inggris melirik Chilwell. Manajer Ole Gunnar Solskjaer menginginkan Chilwell dapat bergabung ke Old Trafford musim depan.

Manchester United memang sudah punya Luke Shaw di posisi bek kiri musim ini. Namun Solskjaer merasa perlu ada penambahan kualitas di sektor bek kiri dengan merekrut Chilwell.

 

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

2 dari 3 halaman

Gantikan Shaw

Chilwell dibutuhkan MU karena Solskjaer ingin musim depan timnya bisa naik tingkat menjadi persaing dalam perburuan gelar juara Liga Inggris.

Jika Chilwell jadi direkrut maka Shaw yang kemungkinan akan dijual atau mungkin dilepas langsung ke Leicester. Solskjaer menaruh harapan besar kepada pemain muda Brandon Williams untuk menjadi salah satu pelapis di bek kiri.

3 dari 3 halaman

Maddison

Chilwell menjadi pemain kedua Leicester yang masuk radar MU setelah mendapatkan Maguire tahun lalu. Sebelumnya MU juga melirik gelandang James Maddison.

Untk mendapatkan Chilwell, MU harus menyiapkan dana sekitar 50 juta pound. Banyaknya klub peminat membuat harga Chilwell menjadi melonjak.

 

Sumber: Berbagai sumber

Disadur dari: Liputan6.com (Thomas/Harley Ikhsan, published 11/7/2020)

Video Populer

Foto Populer