Sukses


Mikel Arteta Bangga Arsenal Juara Piala FA

Bola.com, London - Arsenal berhasil meraih gelar juara Piala FA musim ini setelah menang 2-1 atas Arsenal dalam laga final yang digelar di Stadion Wembley, London, Sabtu (1/8/2020) malam WIB. Manajer Arsenal, Mikel Arteta, tak kuasa menahan rasa gembira dan merasa bangga membawa The Gunners kembali meraih trofi kejuaraan sepak bola tertua di dunia itu.

Arsenal berhasil menjadi juara setelah melewati pertandingan yang menarik. Sempat tertinggal lebih dulu dari Chelsea lewat gol Christian Pulisic pada menit kelima, The Gunners bangkit dan menang 2-1 berkat dua gol yang dicetak Pierre-Emerick Aubameyang melalui titik putih pada menit ke-28 dan memanfaatkan umpan Nicolas Pepe pada menit ke-67.

Berhasil meraih gelar juara Piala FA ke-14, Arsenal tentu merasa sangat gembira. Begitupun yang dirasakan oleh sang manajer, Mikel Arteta. Arsitek tim asal Spanyol itu mengaku sangat bangga bisa membawa klub London utara itu berhasil meraih trofi juara.

"Pertandingan ini dimulai dengan sulit ketika kami kebobolan begitu cepat. Namun, apa yang saya tahu dari pemain-pemain ini adalah, bahwa kami tidak pernah menyerah," tegas Mikel Arteta seperti dilansir BBC Sport.

"Kami memainkan permainan terbaik mungkin dalam 30 menit sejak saya tiba. Saya begitu bangga bisa mewakili para pemain dan klub ini," lanjut manajer Arsenal itu.

 

 

Video

2 dari 2 halaman

Hadiah yang Luar Biasa

Bagi Arteta, kemenangan di Piala FA ini menjadi hadiah yang sangat luar biasa, di mana Arsenal mendapatkan dua hadiah sekaligus, yaitu menjadi juara dan lolos ke Liga Europa.

Hal ini sangat disyukuri oleh Mikel Arteta. Apalagi sang manajer mengetahui benar bagaimana perjuangan para pemainnya, terutama mengingat 2020 diwarnai perjalanan yang tidak menyenangkan, yaitu adanya pandemi COVID-19 yang sempat membuatnya pun menjadi korban terinfeksi.

"Ini hadiah ganda bagi kami. Ini menjadi sangat penting bagi klub ini untuk bisa mendapatkan jalan ke Eropa. Kami semua melakukannya dan saya begitu gembira," ujar Arteta.

"Para pemain benar-benar lelah dan mereka membuat upaya yang besar untuk bisa melalui pandemi virus corona untuk bsa tetap bugar. Saya senang dengan keberhasilan mereka," lanjut manajer muda asal Spanyol itu.

 

Video Populer

Foto Populer